Sukses


Fulham Menyusul Leeds United Kembali ke Premier League

Bola.com, London - Fulham akhirnya kembali ke Premier League setelah menang atas Brentford 2-1 pada final play-off Divisi Championship di Stadion Wembley, Rabu (5/8/2020) dini hari.

Duel Fulham Vs Brentford berjalan alot. Mereka harus menyelesaikan pertandingan hingga ke perpanjangan waktu. Fulham berhasil mencetak gol pada menit ke-105 via Joe Bryan. Setelah gol itu, Bryan kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-117.

Brentford mencoba mengejar. Namun, mereka hanya mampu menceploskan satu gol lewat aksi Henrik Dalsgaard pada menit 120+4'. Gol tersebut menjadi yang terakhir dan Fulham memastikan kemenangan 2-1.

Fulham menyusul dua klub yang finis pertama dan kedua di Divisi Championship, Leeds United dan West Bromwich Albion. Sebelum menyingkirkan Brentford, Fullham mengalahkan Cardiff Ciy di semifinal dengan skor 2-0 dan 1-2.

Fulham hanya butuh satu musim saja untuk kembali ke kasta tertinggi sepak bola Inggris. Tim berjulukan the Cottagers itu terdegradasi dari Premier League pada musim 2018/2019.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Brentford (4-3-3): David Raya (kiper); Dalsgaard, Jansson, Pinnock, Henry (belakang); Jensen, Norgaard, Dasilva (tengah); Mbeumo, Wtkins, Benrahma (depan).

Manajer: Thomas Frank

Fulham (4-2-3-1): Rodak (kiper); Bryan, Ream, Hector, Odoi (belakang); Caimey, Harrison Reed, Bobby Reed, Onomah, Kebano (tengah); Kamara (depan). 

Manajer: Scott Parker

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer