Sukses


Chelsea dan Kai Havertz Dikabarkan Capai Kesepakatan Pribadi soal Kontrak

Bola.com, London - Chelsea dikabarkan menyepakati kontrak lima tahun dengan penyerang Bayer Leverkusen, Kai Havertz. Namun, Chelsea masih harus bernegosiasi alot dengan Bayer soal nilai transfer yang harus dibayarkan. 

Seperti dilansir The Sun, Senin (10/8/2020), Bayer Leverkusen bersikukuh tidak mau menurunkan banderol Kai Havertz senilai 90 juta pounds. Di sisi lain, The Blues berharap Bayer mau memberikan diskon alias menurunkan mahar yang diminta. 

Diskusi kedua klub dikabarkan terus berlanjut. Menurut The Sun, Chelsea optimistis bisa mencapai kesepakatan transfer Havertz dengan Leverkusen. 

Jika kesepakatan tercapai, Kai Havertz akan bergabung dengan lini serang The Blues yang sudah diisi dua pemain anyar, Hakim Ziyech and Timo Werner. Kehadiran para pemain baru ini melecut antusiasme di kalangan suporter Chelsea. 

Chelsea harus banyak berbenah menghadapi musim depan, terutama setelah kalah agregat 1-7 dari Bayern Munchen di 16 besar Liga Champions. Manajer Chelsea, Frank Lampard masih punya banyak pekerjaan rumah untuk dibenahi jika ingin mempersembahkan trofi pada musim depan. 

Salah satu prioritas Frank Lampard dalam misi memperkuat Chelsea adalah membawa Kai Havertz ke Stamford Bridge sesegera mungkin.  

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Tak Ada Diskon

Presiden Bayer Leverkusen, Rudi Voller, sudah mengingatkan The Blues soal transfer Havertz. Mereka menegaskan tak akan melepas sang bintang dengan harga murah, meski kini banyak klub mengalami kesulitan akibat pandemi Covid-19. 

"Untuk pemain seperti dirinya, tak ada diskon karena covid. Dengan bakat seperti dirinya, artinya dia ada dalam daftar semua klub terbaik," kata Voller. 

"Kami gtahu ada ketertarikan dari dua klub, terutama Chelsea. Tapi, situasinya simpel bagi kami. Dia punya kontrak dua tahun. Jika ada yang menginginkan dirinya sesuai harga kami, tak masalah. Jika tidak, dia akan tetap di sini setahun lalu dan kami senang," imbuh Voller.  

Sumber: The Sun 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer