Sukses


Liga Inggris: Rencana Manchester United Dapatkan Dayot Upamecano Bakal Sulit Terealisasi

Bola.com, Manchester - Upaya Manchester United mendapatkan tanda tangan Dayot Upamecano pada musim panas tahun ini akan sulit terealisasi. Pasalnya, RB Leipzig enggan melepas Upamecano ke klub lain, termasuk MU.

Dalam beberapa hari terakhir, Manchester United gencar dikaitkan dengan Dayot Upamecano. Sang bek dibidik untuk menjadi tandem Harry Maguire di jantung pertahanan Tim Setan Merah pada musim ini.

MU digosipkan cukup serius untuk mengamankan jasa Upamecano. Mereka dikabarkan mulai menyusun proposal pembelian bek berusia 21 tahun tersebut pada musim panas ini.

Namun, pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, ragu transfer Dayot Upamecano ke Manchester United bisa terealisasi. Fabrizio menilai RB Leipzig tidak mau berpisah dengan sang bek.

Pasalnya, Leipzig sudah kehilangan Timo Werner yang hengkang ke Chelsea. Pihak Die Roten Bullen menilai terlalu berisiko menjual lebih dari satu pemain kunci pada bursa transfer kali ini, sehingga mereka akan coba mempertahankan Dayot Upamecano.

Menurut laporan tersebut, RB Leipzig punya dasar yang kuat untuk mempertahankan Upamecano. Bek Timnas Prancis U-21 itu baru saja memperpanjang kontraknya hingga 30 Juni 2023.

Jadi pihak Leipzig merasa tidak perlu buru-buru menjual sang pemain ke Manchester United pada musim panas tahun ini.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Miliki Celah

The Red Devils sebenarnya punya celah yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan jasa Dayot Upamecano.

Sang bek kabarnya hanya memiliki klausul rilis bernilai 42 Juta euro. Jika Manchester United menebus mahar itu, sang bek bisa diboyong ke Old Trafford pada bursa transfer kali ini.

Sumber: Fabrizio Romano

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Serafin Unus Pasi/Published: 02/09/2020)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer