Sukses


Liga Inggris: Rekrut Donny van de Beek, Manchester United Dipuji Legenda Liverpool

Bola.com, Jakarta - Legenda Liverpool, John Barnes, memberikan pujian terhadap keputusan Manchester United merekrut Donny van de Beek. Menurutnya, The Red Devils mendapatkan seorang pemain yang berkualitas dalam diri pemain asal Belanda itu.

Manchester United tergolong pasif di bursa transfer musim panas ini. Padahal begitu banyak pemain yang dikaitkan bakal bergabung bersama The Red Devils.

Namun, Manchester United sudah memastikan pembelian pertama mereka pada dua pekan lalu. Mereka menebus Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam dengan harga 40 juta pound.

John Barnes menilai Manchester United cerdas dengan keputusan mendatangkan gelandang asal Belanda itu.

"Donny van de Beek adalah seorang gelandang serang yang juga pekerja keras," ujar legenda Liverpool itu mengenai rekrutan anyar Manchester United kepada Bonus Code Bets.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pembelian Bagus

Barnes menyadari Manchester United sebenarnya punya banyak opsi gelandang. Namun, ia merasa Van de Beek tetap memberikan tambahan yang bagus untuk tim mereka.

"United sebenarnya tidak terlalu perlu merekrut Van de Beek, karena mereka sudah punya banyak opsi di lini tengah mereka," ujar Barnes.

"Namun, ketika anda memiliki kesempatan untuk mendatangkan pemain sekaliber dirinya, kendati ada posisi lain yang perlu diperhatikan, maka Anda akan tetap merekrutnya," lanjutnya.

3 dari 3 halaman

Berdampak Besar

Barnes percaya bahwa Van de Beek bakal menjadi pemain yang penting bagi skuat Manchester United pada musim depan. Ia percaya sang gelandang punya kualitas untuk menjadi pemain pembeda bagi Setan Merah musim depan.

"Dia adalah pemain yang fantastis dan ia punya kemampuan yang hebat, sehingga ia rekrutan yang bagus untuk United." ujarnya.

Van de Beek sendiri saat ini sudah memilih nomor punggung di skuat Manchester United. Ia menggunakan nomor punggung 34 sebagai penghormatan pada mantan rekannya, Abdelhak Nouri.

Sumber: Bonus Code Bets

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 11/9/2020)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer