Bola.com, Liverpool - Winger Liverpool, Mohamed Salah, berhasil mencetak tiga gol ke gawang Leeds United pada laga pekan perdana Premier League musim ini. Manajer The Reds, Jurgen Klopp, memuji Salah sebagai pemain yang spesial.
Menjalani pertandingan di Stadion Anfield, Sabtu (13/9/2020) malam WIB, winger Timnas Mesir itu tampil sejak menit awal. Mohamed Salah bermain gemilang dan kerap merepotkan barisan belakang Leeds.
Baca Juga
Advertisement
Berdasarkan statistik di Whoscored, Salah melepaskan delapan tembakan dan akurasi umpan yang mencapai 80,4 persen. Dia pun berhasil membuka keunggulan Liverpool pada menit keempat lewat eksekusi penalti.
Salah kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-33. Bola hasil tendangan keras kaki kiri Mohamed Salah dari dalam kotak penalti menghujam deras gawang Leeds United yang dikawal Illan Meslier.
Ketika waktu normal menyisakan dua menit lagi, eks pemain AS Roma itu menjaringkan bola ke dalam gawang The Whites untuk ketiga kalinya. Bola hasil tendangan 12 pas Salah ke pojok kiri bawah berhasil mengelabui kiper.
Sampai pertandingan berakhir, Liverpool mengunci kemenangan dengan skor 4-3. Satu gol The Reds lainnya dicetak Virgil van Dijk pada menit ke-20. Adapun trigol Leeds United disarangkan Jack Harrison (12'), Patrick Bamford (30'), dan Mateusz Klich (66').
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pemain yang Spesial
Penampilan Mohamed Salah pada laga kontra Leeds United membuat kagum Jurgen Klopp. Bagi manajer asal Jerman tersebut, Salah adalah pemain yang spesial dan layak mengukir hattrick pada pertandingan melawan Leeds.
"Pertama dan terpenting, selamat untuknya karena dia adalah pemain yang sangat spesial. Seorang pemain yang sangat, sangat spesial. Angka-angka menceritakan kisahnya sedikit, semua orang di sekitar Anda mungkin tidak tahu," kata Klopp.
"Hari ini adalah contoh yang sangat bagus. Ya, dia mencetak tiga gol lagi di daftar skornya, tetapi performa di sekitarnya benar-benar luar biasa pada laga seperti ini," lanjutnya.
"Jadi dia pantas mendapatkan gol hari ini, 100 persen pantas. Ya, dua penalti dan satu penyelesaian yang sensasional, tetapi dia pantas mendapatkan gol-gol itu, karena dia terus-menerus menekan, menyebabkan masalah besar bagi lawan, berada di puncak penampilan dalam situasi satu lawan satu," ujar Jurgen Klopp.
Sumber: Liverpool
Advertisement