Sukses


Carabao Cup: Fakta-fakta Menarik Setelah Tottenham Singkirkan Chelsea, Rekor Apik Lamela dan Akhir Rasa Penasaran Mourinho

Bola.com, London - Tottenham Hotspur memenangi duel melawan sesama klub London, Chelsea, pada babak keempat Carabao Cup, di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (30/9/2020) dini hari WIB. 

Tottenham Hotspur melaju ke perempat final setelah menyingkirkan Chelsea melalui adu penalti dengan skor 5-4 (1-1). 

Laga babak keempat ini harus diselesaikan lewat babak penalti setelah skor tetap 1-1 hingga 90 menit. Chelsea unggul lebih dulu melalui Timo Warner, sedangkan Tottenham melalui Erik Lamela.  

Pada adu tos-tosan Spurs berhasil menang. dLima algojo penalti Spurs, yang terakhir Harry Kane, menuntaskan tugasnya dengan sukses.

Di sisi lain, eksekutor terakhir Chelsea, Mason Mount, gagal menaklukkan Hugo Lloris. Tiket perempat final pun berhak menjadi milik Tottenham. 

Apa saja fakta menarik yang tersaji setelah Tottenham Hotspur mengalahkan Chelsea di babak keempat Carabao Cup?  

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Fakta Menarik

 

  • Jose Mourinho menyudahi laga sebagai tim pemenang melawan Frank Lampard untuk kali pertama sepanjang kariernya sebagai pelatih. Pada tiga pertemuan sebelumnya, Mourinho selalu kalah melawan Lampard. Hasil laga Carabao Cup ini memang imbang, tapi dengan membawa Spurs ke babak berikutnya, Mourinho untuk kali pertama mengalahkan atau mendepak Lampard. Rasa penasaran Mourinho terhadap Lampard terjawab sudah. 
  • Chelsea kalah enam kali dari delapan adu penalti di Piala Liga, termasuk tiga kali di babak keempat. Dua kekalahan lain di babak keempat dialami melawan Burnley pada 2008/2009 dan Stoke City pada 2015/2016.
  • Erik Lamela terlibat langsung dalam enam gol dalam empat pertandingan terakhir di Piala Liga sebagai starter untuk Tottenham, yaitu 3 gol dan 3 assist.
  • Sejak awal musim lalu, hanya Robert Lewandowski (56), Ciro Immobile (40), dan Cristiano Ronaldo yang mencetak lebih banyak gol dibanding Timo Werner (35) di lima liga top Eropa pada semua kompetisi. 

Sumber: Squawka dan Opta

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer