Sukses


Demi Bikin Suporter Bangga, Liverpool Bertekad Kembali Mempermalukan Arsenal

Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menegaskan timnya bertekad untuk kembali mengalahkan Arsenal, kali ini di Carabao Cup 2020/2021, Jumat (2/10/2020) dini hari WIB. Menurut Klopp, kemenangan akan membuat suporter The Reds bangga. 

 

Liverpool akan menjamu Arsenal pada laga babak keempat Carabao Cup di Stadion Anfield. Bagi The Reds dan The Gunners, pertandingan ini adalah pertemuan kedua dalam sepekan terakhir.

Sebelumnya, pada laga pekan ketiga Premier League musim ini, Liverpool sukses mengalahkan Arsenal dengan skor 3-1, Selasa (29/9/2020) dini hari WIB. Jurgen Klopp memastikan timnya siap mengulangi raihan hasil positif tersebut pada laga nanti.

"Suporter kami mengharapkan dan pantas pendapatkan pemain Liverpool yang dipilih untuk membuat mereka bangga. Itu adalah tugas kami malam ini," kata Jurgen Klopp seperti dikutip situs resmi klub, Kamis (1/10/2020).

"Kami tidak memiliki suporter yang menonton secara langsung di Anfield, akan tetapi mereka tetap bersama kami dari kejauhan. Kami tidak bisa menjanjikan hasil, akan tetapi dapat melakukan yang terbaik dan memberikan semua yang kami miliki," tegas Klopp.

Pertandingan ini menjadi ulangan babak keempat Piala Liga Inggris musim lalu. Ketika itu, Liverpool berhasil mendepak Arsenal dengan skor 5-4 melalui drama adu penalti setelah bermain imbang 5-5 pada waktu normal.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Peluang Rotasi

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menyebut akan melakukan beberapa perubahan pemain dalam laga melawan Arsenal. Namun, Klopp menjamin kualitas permainan dari timnya tidak akan berubah.

Langkah rotasi diambil Klopp untuk memberikan kesempatan bermain dari para pemain muda. Langkah itu juga bukan dimaksudkan untuk memandang sebelah mata kekuatan Arsenal dan nilai kompetisi dari Carabao Cup.

"Kami beruntung memiliki pemain yang bisa dimainkan dengan kualitas yang tidak mengubah gaya permainan Liverpool. Bahkan 0,1 persen, saya yakin kualitas permainan melawan Arsenal nanti akan sama," tegas Klopp.

Sumber: Liverpool

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer