Sukses


Liga Inggris: Chelsea Terancam Sulit Menjual Kepa Arrizabalaha Musim Panas Ini, Kok Bisa?

Bola.com, Jakarta - Chelsea terancam tidak bisa menjual Kepa Arrizabalaga pada musim panas ini. Padahal, The Blues sudah mendapatkan kiper baru, Edouard Mendy, dari Rennes.

Niatan Chelsea melepas Kepa terkendala ketersediaan klub peminat. Menurut The Sun, tidak ada klub yang berminat memboyong kiper berkebangsaan Spanyol itu. 

Sejak musim lalu, masa depan Kepa berada dalam tanda tanya besar. Performanya yang inkonsisten dari pekan ke pekan, dan kerap melakukan blunder. 

Kepa kabarnya bakal coba didepak Chelesa sebelum bursa transfer ditutup. Apalagi. Chelsea sudah mendatangkan kiper baru pada diri Edouard Mendy.

Menurut laporan The Sun itu, sejauh ini sebenarnya ada beberapa klub yang tertarik untuk menggunakan jasa Kepa. Namun mereka ragu merekrutnya, karena sang kiper punya mahar transfer yang sangat tinggi.

Selain itu Kepa Arrizabalaga juga memiliki gaji yang tidak kalah besar, sehingga klub-klub itu tidak mengajukan tawaran untuk sang kiper.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Opsi Peminjaman

Menurut laporan tersebut, ada satu jalan bagi Chelesa untuk bisa melepas Kepa di musim panas ini. The Blues bisa meminjamkan Kepa ke klub lain. Dengan catatan mereka menanggung sejumlah gaji Kepa.

Jika Chelesa melakukan opsi ini, maka mereka bisa berpisah dengan Kepa di musim ini.

 Namun menurut laporan yang beredar, ada harapan bagi Kepa bertahan di Chelesa. Frank Lampard masih akan memberikannya kesempatan meski ia tidak lagi jadi kiper utama The Blues.

Sumber: The Sun

Disadur dari: Bola.net (Penulis Serafin Unus Pasi, published 1/10/2020)

Video Populer

Foto Populer