Bola.com, Jakarta Liga Inggris merupakan salah satu liga yang begitu mengandalkan fisik di setiap pertandingannya. Dari kerasnya pertandingan tersebut sudah begitu banyak kartu kuning yang diacungkan wasit di setiap laganya. Diantaranya ke Wayne Rooney dan Gareth Barry.
Sebelum menjadi sosok yang lebih bijaksana, Wayne Rooney dulunya terkenal sebagai pemain temperamental yang sering melakukan protes dan marah kepada wasit. Hal yang membuat dirinya banyak diacungi kartu kuning.
Baca Juga
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Dorr! Belum Disodori Kontrak Baru dari Liverpool, Mohamed Salah: Situasinya Sekarang, Sepertinya Saya Bakal Cabut
Advertisement
Bukan hanya akibat sikap emosionalnya, Wayne Rooney juga terkenal dengan gaya permainannya yang agresif. Namun, gayanya tersebut yang menjadikannya sosok pemain yang begitu menjadi momok lawan. Sir Alex Ferguson pun begitu mengandalkannya sambil berusaha mengontrol emosi dari Wayne Rooney.
Total dari 491 kali penampilannya, Rooney total mendapatkan 102 kartu kuning, yang menjadikannya pemain kedua terbanyak sebagai pengoleksi kartu kuning.
Gareth Barry memiliki rekor yaitu pemilik kartu kuning terbanyak dalam sejarah Premier League. Gareth Barry merupakan pemain yang begitu mengenal kerasnya Premier League, dia telah tampil 653 kali liga tersebut.
Gareth Barry yang merupakan sosok gelandang bertahan sepertinya memang ditakdirkan untuk terus menerima kartu kuning. Dia merupakan sosok gelandang bertahan yang solid yang tidak peduli akan pelanggaran dan rela mengorbankan dirinya untuk keuntungan tim.
Dengan gaya penampilannya tersebut Gareth Barry pun menjadi pengoleksi kartu kuning terbanyak yaitu 125 kartu kuning selama dua dekade karirnya.
Tidak heran jika mayoritas pemilik kartu kuning terbanyak diisi oleh pemain-pemain tengah. Ketegasan pemain di lini tengah tentu menjadi senjata yang dibutuhkan untuk bersaing di Liga Inggris. Sehingga menjadi wajar jika gelandang-gelandang terbaik yang pernah ada di Premier League merupakan pengoleksi kartu kuning terbanyak.
Berikut lima pemain dengan kartu kuning terbanyak di Liga Inggris termasuk Wayne Rooney dan Gareth Barry.
#Naskah Spotlight: Iqri Widya & Firstnadya Pramesthi (*)