Sukses


Begini Jawaban Arsene Wenger Ketika Dirayu Jadi Pengkhianat oleh Manchester United

Bola.com, London - Mantan manajer Arsenal, Arsene Wenger bicara perihal tawaran pekerjaan dari Manchester United.

Ikon The Gunners itu mengklaim, dia memiliki kesempatan untuk membesut MU. Pria berusia 70 tahun itu juga melakukan pembicaraan dengan beberapa klub besar Eropa lainnya, termasuk Juventus, Real Madrid dan Bayern Munchen.

"Saya ditawari pekerjaan itu beberapa kali," kata Wenger, dikutip dari The Sun, Rabu (21/10/2020).

Wenger juga memiliki kesempatan untuk melatih Timnas Prancis. Dia mengiyakan ketika ditanya apakah dia ditawari pekerjaan oleh MU.

Arsenal pada era Wenger adalah rival terbesar United di Liga Inggris ketika Sir Alex Ferguson masih menjabat.

Namun, Wenger tak mau bicara lebih banyak soal tawaran itu.

"Saya tidak memberi tahu Anda itu. Saya bisa beri tahu Anda Manchester United menawari saya pekerjaan itu, tapi saya tidak memberi tahu Anda kapan."

Saksikan video pilihan berikut ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Merasa Aneh

Dalam wawancara dengan FourFourTwo, Wenger mengaku sudah didekati petinggi Old Trafford lagi.

"City tidak pernah, United ya. Saya tidak bisa memberi tahu Anda kapan tepatnya."

Wenger tentu saja tak tertarik dengan tawaran itu. 

“Tidak, karena saya di Arsenal. Anda tahu, saya memiliki kisah cinta yang nyata dengan Arsenal. Hidupku merah dan putih," imbuhnya.

Wenger merasa akan aneh apabila ia membesut rival Arsenal.

"Itu adalah perpaduan yang baik antara menghormati tradisi, menghormati orang, dan tidak takut untuk kadang-kadang menghadapi penilaian buruk dan tidak populer," katanya.

The Sun menulis, tawaran Manchester United ke Wenger terjadi ketika Ferguson hampir pensiun pada 2002.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Arsene Wenger

  • Bola.com

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer