Bola.com, Jakarta - Masa depan Mason Greenwood di Manchester United mulai menjadi spekulasi. Klub berjuluk Setan Merah itu dikabarkan mulai ragu untuk memberikan kontrak baru kepada Greenwood.
Mason Greenwood yang merupakan produk akademi Manchester United, bersinar sejak musim lalu. Ia mulai rutin menjadi starter dan mencetak cukup banyak gol musim lalu.
Baca Juga
Advertisement
Kecemerlangan Greenwood itu membuat sang youngster mulai dilirik banyak klub. Alhasil Manchester United dilaporkan ingin memperpanjang kontrak sang penyerang muda.
Namun, The Athletic, Senin (9/11/2020), mengklaim Manchester United mulai ragu untuk memberikan perpanjangan kontrak terhadap sang gelandang.
Menurut laporan tersebut, ada dua penyebab mengapa MU ragu untuk memberi kontrak baru terhadap sang striker. Yang pertama adalah masalah dedikasi.
Sang striker diklaim kurang disiplin ketika berlatih. Mason Greenwood dikabarkan sering telat datang berlatih sehingga tim pelatih MU kurang suka akan sikapnya itu.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Aktifitas di Luar Sepak Bola
Tindakan indisipliner Greenwood juga terlihat di aktivitasnya di luar lapangan hijau. Sang striker dikabarkan punya kebiasaan buruk. Ia sering begadang dan punya pola hidup yang kurang sehat.
Jadi mereka ingin melihat Greenwood lebih disiplin dalam kehidupannya sebagai atlet sebelum memberikannya kontrak baru.
Baru-baru ini, Greenwood absen di pertandingan melawan Everton. Sang striker dikonfirmasi Solskjaer mengalami sakit sehingga absen di laga tersebut.
Sumber: The Athletic
Disadur dari: Bola.net (Penulis Serafin Unus Pasi, published 9/11/2020)
Advertisement