Sukses


Hasil Liga Inggris Semalam: Manchester City Pesta Gol, Liverpool Ditahan Imbang

Bola.com, Jakarta - Sebanyak empat pertandingan Liga Inggris tersaji pada Sabtu (28/11/2020) malam WIB. Manchester City berpesta gol ke gawang Burnley, sementara Liverpool ditahan imbang Brighton.

Manchester City menang lima gol tanpa balas atas Burnley pada laga pekan ke-10 Premier League, Sabtu (28/11/2020) malam WIB. Bagi Man City, ini adalah untuk keempat kalinya membungkam Burnley dengan skor 5-0 di Stadion Etihad.

Riyad Mahrez berhasil mencetak hattrick pada laga tersebut. Dua gol lainnya dilesakkan Benjamin Mendy dan Ferran Torres.

Berhasil mendulang tiga poin membuat Manchester City kini menghuni posisi delapan klasemen sementara Premier League dengan nilai 15. Adapun Burnley di tempat ke-17 dengan mendulang lima poin.

Pada laga lainnya, Liverpool harus puas berbagi poin saat bertamu ke markas Brighton. The Reds ditahan imbang 1-1.

Liverpool memecah kebuntuan melalui Diogo Jota pada menit ke-60. Memaksimalkan umpan Salah, Jota melepaskan tembakan ke pojok kiri bawah gawang Brighton sehingga gagal diantisipasi kiper.

Menjelang menit akhir pertandingan, Brighton mendapatkan hadiah tendangan penalti setelah Andrew Robertson melakukan pelanggaran. Pascal Gross yang menjadi eksekutor berhasil melepaskan tembakan ke pojok kanan dan gagal diantisipasi Allison.

Tambahan satu angka membuat Liverpool naik ke puncak klasemen sementara Premier League dengan nilai 21. Namun, posisi itu masih bisa berubah, karena mayoritas klub lain belum memainkan laga pekan ke-10. Adapun Brighton menghuni posisi ke-16 dengan angka 10.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Pertandingan

Crystal Palacce vs Newcastle United: 0-2

Brighton and Hove Albion vs Liverpool: 1-1

Manchester City vs Burnley: 5-0

Everton vs Leeds United: 0-1

West Bromwich Albion vs Sheffield United: 1-0

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer