Bola.com, London - Jose Mourinho meminta manajemen Tottenham Hotspur membeli pemain untuk memperkuat lini depan timnya pada musim 2021/2022.
Dan menurut Goal yang mengutip situs Todofichajes, eks pelatih Chelsea dan Manchester United tersebut tertarik kepada sosok striker Juventus, Paulo Dybala.
Baca Juga
Advertisement
Paulo Dybala sendiri sempat berstatus pemain tak dijual sebelum kedatangan Andrea Pirlo sebagai pelatih Juventus. Namun kini situasi berubah.
Setelah sempat cedera dan positif corona, sampai sekarang, Paulo Dybala belum bisa lagi mengambil hati Andrea Pirlo untuk lebih sering memainkannya sebagai starter.
Jose Mourinho tampaknya paham betul situasi di atas. Oleh karena itulah, kabarnya, pelatih asal Portugal tersebut meminta manajemen Tottenham mulai bersiap untuk mengajukan proposal kepada Juventus.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Berapa Dana yang Disiapkan?
Masih dari sumber yang sama, konon manajemen Tottenham telah menyiapkan dana transfer besar untuk merealisasikan keinginan sang pelatih Jose Mourinho.
Manajemen disebut siap menyodorkan 70 juta euro untuk membeli Paulo Dybala dari Juventus. Jika situasi pemain asal Argentina itu tidak berubah bersama I Bianconeri, mungkin Andrea Pirlo juga memberikan restu kepada manajemen Juventus untuk melego Paulo Dybala.
Apalagi kontrak sang striker bakal rampung musim panas 2022. Artinya bursa transfer musim panas 2021, jadi momen tepat untuk menjual Paulo Dybala dan mendapatkan uang.
Â
Sumber: Goal
Advertisement