Sukses


Liga Inggris: Hadapi Liverpool, Hal Ini Bikin Jurgen Klopp Takjub dengan Crystal Palace

Bola.com, Jakarta - Liverpool bakal menjalani laga tandang sulit saat bersua Crystal Palace pada pertandingan lanjutan Liga Inggris 2020/2021, Sabtu pukul 19.30 WIB.

Sulit lantaran Crystal Palace salah satu tim dengan performa mengejutkan pada Liga Inggris musim ini. Tercatat tiga laga terakhir, Wilfried Zaha dan kawan-kawan tak pernah tersentuh kekalahan, di antaranya menahan imbang Tottenham Hotspur.

Perlu diingat juga, pada pekan kedua Liga Inggris musim ini, Crystal Palace pernah mempermalukan Manchester United dengan skor 3-1 meski bermain di Old Trafford.

Data statistik di atas sudah dipahami betul oleh manajer Liverpool, Jurgen Klopp. Dia merasa takjub dengan beberapa sektor di tim Crystal Palace. Terutama lini depan yang dimiliki klub yang bermarkas di Selhurst Park ini.

"Hasil akhir adalah satu hal dan itu sangat penting untuk klub tertentu, tetapi bagi saya jauh lebih penting tingkat kinerja seperti apa yang mereka mampu dan saya harus katakan Crystal Palace mengesankan," kata Jurgen Klopp mengutip situs Liverpool.

"Lihat level striker yang mereka miliki. Kini mereka bermain dengan Zaha dan (Christian) Benteke. Benteke mendapat kartu merah (melawan West Ham United) tetapi di bangku cadangan pada saat itu ada (Jordan) Ayew, yang merupakan salah satu pemain utama pemain tahun lalu, dan (Michy) Batshuayi," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Waspadai Crystal Palace

Menurut Jurgen Klopp hal lain yang harus ditakuti dari tim Crystal Palace adalah kepercayaan diri tim asuhan Roy Hodgson tersebut.

Dia memberikan contoh saat Crystal Palace bermain imbang 1-1 kontra West Ham tengah pekan lalu, Roy Hodgson mengistirahatkan dua bek andalan mereka, Gary Cahill dan Jeffrey Schlupp khusus untuk melawan Liverpool.

"Cahill dan Schlupp bahkan tidak ada dalam skuad pada terakhir mereka. Keduanya diistirahatkan untuk pertandingan melawan kami sehingga menunjukkan kepada Anda betapa percaya diri mereka dan betapa nyaman situasi yang mereka miliki," Klopp memberikan analisis.

"Jadi, saya terkesan dengan tingkat kinerja yang bisa mereka mainkan. Mereka terlihat bagus, mereka terlihat tajam. Ini akan menjadi yang sulit," lanjutnya.

 

Sumber: Liverpool

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer