Bola.com, Liverpool - Kapten Liverpool, Jordan Henderson, masih belum puas dengan penampilan timnya pada musim ini. Menurut Henderson, The Reds masih bisa tampil jauh lebih baik lagi.
Liverpool tampil impresif dalam sembilan laga terakhir di Premier League. Anak asuh Jurgen Klopp tersebut berhasil merengkuh enam kemenangan dan tiga hasil imbang dari sembilan pertandingan tersebut.
Baca Juga
Tak Dibutuhkan MU, Ruud van Nistelrooy Kini Jadi Kandidat Manajer di 3 Klub Premier League
Batal Gabung Newcatle United, Bintang Crystal Palace Berharap Bisa ke Liverpool: Jadi Penerus Virgil van Dijk?
Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen Liga Inggris Sebelum Jeda Internasional, Arne Slot: Itu Istimewa
Advertisement
Teranyar, The Reds sukses melumat Crystal Palace tujuh gol tanpa balas pada pertandingan pekan ke-14 Premier League di Selhurst Park, Sabtu (19/12/2020) dini hari WIB.
Ketujuh gol Liverpool disarangkan Takumi Minamino pada menit ke-3, Sadio Mane menit ke-35, Roberto Firmino menit ke-44 dan 68', Jordan Henderson menit ke-52, dan Mohamed Salah menit ke-81 serta 84'.
Berkat hasil positif tersebut, Liverpool masih nyaman berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan nilai 31 hasil dari 14 pertandingan. The Reds unggul lima poin atas Everton yang menghuni posisi kedua.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Masih Bisa Lebih Baik
Jordan Henderson mengaku senang dengan penampilan timnya dalam beberapa laga terakhir, termasuk ketika bersua Crystal Palace. Akan tetapi, Henderson menganggap Liverpool masih bisa tampil jauh lebih baik lagi.
"Saya masih berpikir kami bisa melakukan (lebih baik lagi), kami terkadang sedikit ceroboh, tetapi secara keseluruhan saya menilai kami harus mengatakan kami senang dengan performa dan hasilnya, karena kami tahu betapa sulitnya untuk datang ke sini (markas Crystal Palace)," kata Henderson.
"Palace adalah lawan yang bagus, mereka menyulitkan, jadi mengakhiri pekan ini dengan kemenangan setelah tengah pekan adalah penting dan kami berhasil melakukannya," tutur gelandang Timnas Inggris itu.
Pada pertandingan selanjutnya, Liverpool akan bersua West Bromwich Albion pada laga pekan ke-15 Premier League di Stadion Anfield pada 27 Desember mendatang.
Sumber: Sportsmole
Advertisement