Sukses


Jelang Arsenal Vs Chelsea: Mikel Arteta Insecure Melihat Skuad Frank Lampard

Bola.com, Jakarta - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, mengakui skuad Chelsea membuatnya insecure. Arteta menilai pasukan Frank Lampard adalah tim terkuat di Liga Inggris.

Arsenal akan menantang Chelsea pada Boxing Day di Emirates Stadium, Minggu (27/12/2020) dini hari. Laga itu menjadi tekanan besar bagi pelatih asal Spanyol itu.

“Jelas, Chelsea selalu memiliki skuad hebat yang terdiri dari pemain-pemain hebat,” katanya.

Chelsea duduk di urutan kelima dan memimpin 11 poin dari Arsenal dan maju ke babak gugur Liga Champions tanpa kehilangan satu.

Pada Agustus lalu, Arsenal mengalahkan Chelsea di final Piala FA. Itu adalah gelar pertama Arteta sebagai manajer. Namun, sekarang kondisinya berbeda. 

Chelsea mendekati kestabilan sementara Arsenal terus terpuruk.

"Tim yang kami hadapi beberapa bulan lalu adalah tim teratas. Saat ini, Anda mungkin berbicara tentang skuad terkuat di Premier Leaue. Mereka melakukan pekerjaan yang sangat bagus, Frank (Lampard) melakukan pekerjaan yang sangat bagus," katanya.

"Dia memiliki tim yang penuh keyakinan dan meskipun mereka mengalami beberapa kekalahan, itu adalah tim yang akan bersaing memperebutkan gelar juara," kata Arteta.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Beban Besar

The Blues menghabiskan sekitar 220 juta pounds untuk mendapatkan Hakim Ziyech, Timo Werner, Ben Chilwell, Kai Havertz, dan Edouard Mendy.

Sebaliknya, Arsenal hanya membelanjakan 45 pounds untuk mendatangkan Thomas Partey pada hari terakhir bursa transfer.

Kemenangan 1-0 di kandang Manchester United pada 1 November adalah kali terakhir Arsenal merasakan kesuksesan di luar Liga Europa dan mereka hanya meraih dua poin dari tujuh pertandingan liga terakhir.

Performa buruk itu membuat Arsenal terus merosot ke posisi 15 dan hanya unggul empat poin dari zona degradasi.

Sumber: Express

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

  • Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton
    Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton
    Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton

    Frank Lampard

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Mikel Arteta

  • Premier League

  • Bola.com

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer