Bola.com, London - Teka-teki masa depan Mesut Ozil bakal terungkap dalam hitungan hari. Dr Erkut Sogut yang merupakan agen Ozil mengakui masa depan dan kelanjutan karier kliennya akan terjawab dalam 10 hari ke depan.
Mesut Ozil berada di ambang pintu keluar setelah diasingkan dari skuad Arsenal. Pemain asal Jerman itu belum lagi bermain untuk The Gunners sejak Maret 2020.
Baca Juga
Advertisement
Mesut Ozil bahkan tak dimasukkan dalam skuad Tim Meriam London untuk Premier League dan Liga Europa 2020/2021. Hal itulah yang membuat karier eks gelandang Real Madrid itu di Arsenal semakin meredup.
Kontrak Mesut Ozil di Arsenal bakal berakhir pada 30 Juni 2021. Artinya, dia sudah diperbolehkan mengadakan pembicaraan dengan klub lainnya sejak bursa transfer musim dingin ini dibuka pada awal Januari.
"Dia mungkin akan bertahan di Arsenal sampai musim panas, namun juga mungkin akan hengkang lebih cepat. Prioritas Mesut Ozil adalah bertahan, akan tetapi Anda tidak pernah tahu dalam sepak bola. Banyak hal yang bisa berubah sangat cepat," kata Sogut seperti dikutip ESPN, Kamis (7/1/2021).
"Jika dia hengkang pada Januari, saya perlu berbicara dengan Arsenal. Itulah situasinya. Dalam tujuh hingga sepuluh hari kedepan akan sedikit lebih jelas situasinya. Bursa transfer telah dibuka dan semuanya bisa bergerak lebih cepat," tegas Sogut.
Sejauh ini, Mesut Ozil dikaitkan dengan klub Turki, Fenerbahce. Tak hanya itu, klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat, DC United, kabarnya juga siap bersaing dalam mengamankan jasa pemain berusia 32 tahun itu.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Opsi Terbaik
Dr Erkut Sogut menegaskan, pihaknya akan mencari opsi terbaik untuk kelanjutan karier Mesut Ozil. Gaji tinggi yang dimiliki Ozil saat ini yakni 350 ribu pounds (Rp 6 miliar) per pekan tentu menjadi tantangan.
"Saya tidak dapat berbicara soal klubnya karena itu tidak profesional. Akan tetapi, secara umum ada enam bulan tersisa dalam kontrak dan bukan hal yang aneh bila kami mengajukan pembicaraan. Kami akan mencoba opsi terbaik untuk Mesut," tegas Sogut.
Mesut Ozil bergabung dengan Arsenal pada 2013 dari Real Madrid. Sejauh ini, Ozil telah tampil sebanyak 254 laga dan sukses mencetak 44 gol dan 77 assist di semua kompetisi.
Sumber: ESPN
Advertisement