Bola.com, Jakarta - Liverpool tersandung. Bersua Brighton & Hove Albion di Stadion Anfield pada pekan ke-22 Liga Inggris 2020/2021, Kamis (04/02/2021) dini hari WIB, Liverpool kandas dengan skor 0-1.
Liverpool sejatinya menuju laga ini dengan modal mentereng. Tercatat Brighton tidak pernah bisa mengalahkan The Reds di semua kompetisi pada 12 pertemuan terakhir.
Baca Juga
Advertisement
Namun faktanya, anak asuh Graham Potter bisa memperlihatkan performa impresif dan bahkan keluar sebagai pemenang.
Liverpool bermain tanpa kiper utama, Alisson Becker dan memainkan Caoimhin Kelleher. Pada babak pertama, kedua tim bermain dengan skor kaca mata.
Meskipun Liverpool lebih menguasai bola: 60-40. Tapi Brighton tercatat melepas tendangan lebih banyak ketimbang tim tuan rumah: 5-2.
Kebuntuan baru pecah di babak kedua tepatnya menit 56. Steven Alzate membukukan gol pertama untuk timnya setelah memanfaatkan assist Leandro Trossard. Skor 1-0 bertahan sampai akhir pertandingan.
Kekalahan ini membuat posisi Liverpool tersendat di posisi empat klasemen. Mereka memiliki 40 poin dan terancam oleh West Ham United dengan 38 poin.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rekap Pertandingan
Liverpool 0-1 Brighton
Gol: 0-1 (56, Steven Alzate)
Liverpool (4-3-3): Kelleher, Alexander-Arnold, Phillips, Henderson, Robertson, Thiago, Milner, Wijnaldum (Oxlade-Chamberlain), Shaqiri (Origi), Firmino (Jones), Salah
Brighton (3-5-2): Sanchez, Burn, Dunk, Webster, White, Gross, Bissouma, Alzate, March (Lallana), Maupay (Connolly), Trossard (Zeqiri).
Â
Advertisement