Sukses


VIDEO CERITA BOLA: Aston Villa Segalanya! Berjuang Mencari Jersey di Jepang Hingga Pernikahan Bertema Klub Idola

Bola.com, Jakarta - Cerita Bola kali ini menampilkan dua penggemar sejati salah satu klub di Liga Inggris (Premier League), Aston Villa. Salah satunya sedang berada di Jepang, bernama Sandri Gunawan, sedangkan satu lagi berdomisili di Mojokerto, Jawa Timur, yang bernama Sukmana "Cepe" Saputra. Sandri punya kisah soal jersey dan Cepe terkait pernikahannya.

Sandri Gunawan jauh sebelum berada di Jepang sudah menyukai Aston Villa. Salah satu alasannya menyukai klub asal Birmingham, Inggris, tersebut karena hal yang sederhana dan menarik. Alasan Sandri yaitu karena ia sejak kecil sudah menyukai warna biru dan merah.

Beberapa klub Inggris ada yang memakai kaus perpaduan biru dan merah, seperti West Ham United dan Burnley. Namun, Sandri memilih Aston Villa karena sebuah pertandingan yang ditontonnya ketika baru masuk SMP (Sekolah Menengah Pertama).

Sama halnya dengan Sandri, Cepe, panggilan akrab Sukmana Saputra, menyukai Aston Villa karena sebuah pertandingan di Liga Inggris. Pada 2009, ia menonton pertandingan Manchester United kontra The Villa di Old Trafford. Ia masih mengingat saat itu The Lions menang 1-0 atas The Red Devils.

Gol tercipta pada menit ke-21, hasil torehan Gabriel Agbonlahor, yang menanduk bola di dalam kotak penalti setelah menerima umpan lambung dari Ashley Young, yang pada Juni 2011 hengkang ke Manchester United. Menurut BBC, kemenangan tersebut merupakan yang pertama ditorehkan Aston Villa di Old Trafford di liga setelah 26 tahun.

Sandri dan Cepe berbagi pengalaman yang menunjukkan "Aston Villa segalanya" bagi mereka, yaitu perjuangan mencari jersey The Villa di Jepang dan pernikahan yang bertema klub idola. Seperti apa kisahnya? Kalian bisa menikmatinya dalam tayangan Cerita Bola di atas.

Video Populer

Foto Populer