Sukses


Liga Inggris: Liverpool Dapat Kabar Buruk dari Jordan Henderson

Bola.com, Liverpool - Kapten Liverpool, Jordan Henderson, telah merampungkan operasi cedera pangkal paha. Namun untuk memulihkan kondisinya, Henderson harus absen membela The Reds hingga lima pekan ke depan.

Gelandang Timnas Inggris itu mengalami cedera ketika Liverpool bersua Everton pada laga pekan ke-25 Premier League, 21 Februari lalu. Bermain sejak menit awal, Jordan Henderson harus ditarik keluar lapangan pada menit ke-30, dan digantikan Nathaniel Phillips.

Kehilangan Jordan Henderson, Liverpool tak mampu menahan serangan yang dilancarkan pemain Everton. Alhasil, skuad Si Merah menyerah 0-2 dari The Toffees.

Pasca-pertandingan, Henderson diketahui mengalami cedera pergelangan paha. Dia pun harus naik ke meja operasi untuk memulihkan cederanya tersebut.

Proses operasi pemain berusia 30 tahun tersebut berjalan dengan lancar. Akan tetapi, Jordan Henderson harus menepi sampai lima pekan ke depan atau sampai awal April mendatang, demi memulihkan cederanya.

"Kapten harus ditarik setelah setengah jam menjalani pertandingan di Stadion Anfield, karena mengalami masalah d pangkal paha yang membuatnya tidak dapat melanjutkan pertandingan," bunyi pernyataan Liverpool.

"Setelah penilaian lebih lanjut dengan tim medis klub, Henderson telah berhasil melakukan prosedur perbaikan pada cedera adduktor. Dia akan segera memulai program rehabilitasi."

"Tidak ada batas waktu khusus yang ditetapkan untuk Jordan Henderson kembali. Namun, pemain berusia 30 tahun itu diperkirakan bakal absen hingga jeda internasional pada Maret," lanjut pernyataan Liverpool.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Lewatkan Lima Pertandingan Liverpool

Harus absen sampai lima pekan ke depan, Jordan Henderson bakal melewatkan lima pertandingan yang dijalani Liverpool. Mulai dari duel kontra Sheffield United, Chelsea, Fulham, dan Wolverhampton Wanderers di Premier League.

Selain itu, dia juga tak bisa tampil ketika The Reds bersua RB Leipzig pada pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions, 11 Maret 2021. Jordan Henderson kemungkinan besar baru bisa memperkuat Liverpool saat berhadapan dengan Arsenal, 3 April mendatang.

Absennya Jordan Henderson membuat daftar cedera pemain Liverpool semakin panjang. Sebelum Henderson, pemain The Reds lainnya yang dibekap cedera adalah Virgil van Dijk, Joe Gomez, Joel Matip, Fabinho, Naby Keita, dan Diogo Jota.

Sumber: Liverpool

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Jordan Henderson adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Jordan Henderson adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Jordan Henderson adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool

    Jordan Henderson

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Premier League

Video Populer

Foto Populer