Bola.com, Jakarta - Manchester United akan bertandang ke markas Crystal Palace, Selhurst Park, pada laga pekan ke-29 Premier League, Kamis (4/3/2021) dini hari WIB. Tim Setan Merah bertekad bangkit setelah baru saja kehilangan poin.
Manchester United gagal meraih poin penuh pada laga kontra Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (28/2/2021). The Red Devils ditahan 0-0 The Blues.
Baca Juga
Advertisement
Imbasnya, MU yang berada di peringkat kedua klasemen sementara Premier League, tertinggal 15 poin dari Manchester City di posisi teratas. Tak heran, tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu bertekad bangkit.
Manchester United punya catatan tandang yang apik pada musim ini. Tim Setan Merah belum sekalipun tersentuh kekalahan dalam 20 laga tandang pada musim 2020/2021.
De Gea menilai catatan tandang MU ini masuk dalam catatan yang istimewa. "Sulit dipercaya kami belum kalah di 20 pertandingan tandang musim ini," buka De Gea kepada MUTV.
Menurut De Gea, sangat sulit untuk tidak kalah di partai tandang, apalagi dalam 20 laga beruntun. Jadi kiper asal Spanyol itu menilai Manchester United boleh berbangga diri atas catatan apik mereka itu.
David De Gea tidak mau catatan apik MU saat melakoni laga tandang itu berakhir. Mampukah Manchester United memperpanjang rekor tandang tersebut di markas Crytal Palace?
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Link live streaming:
Pertandingan pekan ke-29 Premier League:
Kamis (4/3/2021):
Crystal Palace Vs Manchester United
Stadion: Selhurst Park
Kick-off: pukul 03.15 WIB
Live streaming: Mola TV
Link live streaming: https://mola.tv/watch?v=vd14218086
Advertisement