Sukses


Data dan Fakta Jelang Pertemuan Leeds United Vs Chelsea di Liga Inggris

Bola.com, Jakarta - Chelsea akan menjalani laga tandang ke Elland Road untuk menghadapi Leeds United dalam laga pekan ke-28 Liga Inggris 2020/2021, Sabtu (13/3/2021).

The Blues datang dengan penuh kepercayaan diri karena belum tersentuh kekalahan sejak ditangani oleh Thomas Tuchel. Bersama Thomas Tuchel, yang diangkat menggantikan Frank Lampard sejak 26 Januari 2021, Chelsea telah melalui 11 pertandingan di semua kompetisi.

Dalam 11 laga itu, The Blues delapan kali menang dan tiga kali bermain imbang. The Blues juga mencetak 13 gol dan baru dua kali kebobolan. Dalam laga terakhirnya, Chelsea menang 2-0 saat menjamu Everton. Chelsea menang lewat gol penalti lawan dan penalti Jorginho.

Sementara itu, Leeds United menunjukkan performa yang cukup kontras. Tim asuhan Marcelo Bielsa itu kalah empat kali dan hanya satu kali menang dalam lima pertandingan terakhir di Premier League.

Leeds United juga selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam dua laga terakhir, yaitu 0-1 melawan Aston Villa dan 0-2 dari West Ham United.

Dalam pertemuan pertama kedua tim di Premier League musim ini, tepatnya pada pekan ke-11, Chelsea yang masih ditangani oleh Frank Lampard menumbangkan Leeds dengan skor 3-1 di Stamford Bridge.

Tertinggal lebih dulu lewat gol Patrick Bamford, Chelsea berbalik menang lewat gol Olivier Giroud, Kurt Zouma, dan Christian Pulisic. Bertandang ke Elland Road nanti, Chelsea tentu ingin meneruskan catatan apik mereka bersama Tuchel.

Yuk scroll ke bawah untuk melihat data dan fakta jelang pertemuan Leeds United versus Chelsea. 

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Data dan Catatan Menarik

Head to Head

  • Chelsea bisa mencetak rekor klub baru dengan empat kemenangan beruntun melawan Leeds United di semua kompetisi.
  • Chelsea dapat memenangkan dua pertemuan kontra Leeds dalam satu musim untuk pertama kalinya sejak 1989.
  • Satu-satunya kemenangan Leeds United atas Chelsea dalam sembilan pertemuan terakhir adalah 2-0 di Premier League pada 2002.

 

7 Catatan Menarik Leeds United

  • Leeds United kalah dalam lima dari tujuh pertandingan terakhir Liga Inggris dan dua laga terakhir tak pernah mencetak gol.
  • Mereka terancam kalah pada tiga laga berturut-turut di Liga Inggris untuk kali pertama sejak November 2017.
  • Leeds dapat mencetak rekor klub pada laga ini yaitu 19 pertandingan liga berturut-turut tanpa hasil imbang.
  • Leeds tidak pernah menang di semua enam pertandingan kandang Premier League melawan tim yang berada di papan atas klasemen.
  • Leeds selalu gagal mencetak gol pada babak pertama periode lima pertandingan liga terakhir mereka.
  • Anak asuh Marcelo Bielsa telah kebobolan 29 gol pada paruh pertama pertandingan, terbanyak di ajang Premier League.
  • Raphinha mencatat dua gol dan belum menyumbangkan assist dalam 10 penampilan kandang di Premier League. Padahal saat away, ia sudah menyumbangkan tiga gol dan lima assists.

 

4 Catatan Menarik Chelsea

  • Chelsea tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan mereka di semua kompetisi di bawah Thomas Tuchel (menang delapan, imbang tiga kali), hanya kebobolan dua gol.
  • The Blues telah memperoleh 21 poin sejak Thomas Tuchel menjadi pelatih. Dalam jumlah laga sama, hanya Manchester City punya jumlah poin lebih banyak: 30 poin.
  • Chelsea telah memenangkan lima dari enam pertandingan tandang mereka sejak dilatih Thomas Tuchel, semuanya dengan selisih satu gol.
  • Chelsea bisa mencatat empat clean sheet berturut-turut di Premier League untuk pertama kalinya sejak Desember 2017.

 

Sumber: BBC

Video Populer

Foto Populer