Sukses


Liga Inggris: Chelsea Tertarik Rekrut Aguero dan Dybala, Infonya Bocor di Parkiran Stamford Bridge

Bola.com, London - Chelsea dikabarkan tertarik pada dua pemain Argentina. Tak main-main, dua pemain itu ialah striker Manchester City Sergio Aguero dan bintang Juventus, Paulo Dybala.

Informasi itu dibocorkan Christian Martin dari ESPN, yang mengutip pernyataan direktur Chelsea yang tidak disebutkan namanya setelah kemenangan The Blues atas Atletico Madrid di Liga Champions, Kamis (18/3/2021).

Martin, di media sosial, melaporkan bahwa dia berbicara dengan direktur di tempat parkir Stamford Bridge dan bertanya kepadanya tentang prospek mendatangkan pemain Argentina.

"Anda selalu mengatakan kepada saya bahwa kami tidak mendatangkan orang Argentina," jawab petinggi Chelsea itu dikutip dari Tribal Football, Jumat (19/3/2021). "Yah, itu mungkin akan segera berubah."

"Sergio (Agüero) menarik minat kami. Dan sangat menarik. Dan (Paulo) Dybala juga," tulis Martin menirukan sang petinggi Chelsea.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Korbankan 3 Nama

Chelsea amat ngebet mendatangkan Paulo Dybala. Demi sang bintang Juventus, The Blues kabarnya siap melepas tiga pemain, yakni Jorginho, Timo Werner, dan Christian Pulisic.

Manajer baru Chelsea, Thomas Tuchel ingin memperkuat lini serangnya pada bursa transfer musim panas. Dia melihat Dybala sebagai target utamanya pada musim panas mendatang.

Sementara Aguero, muncul sebagai nama kejutan. Aguero yang kontraknya di Man. City akan habis pada musim panas 2021 selama ini lebih dikaitkan dengan Barcelona.

3 dari 3 halaman

Paulo Dybala Bakal Dilepas Juventus

Paulo Dybala kemungkinan akan dipaksa meninggalkan Turin karena Juventus sedang mengalami krisis finansial. Salah satu cara untuk menambah pemasukan klub dengan cara menjual beberapa pemain bintang, salah satunya Paulo Dybala.

Dybala baru mencetak tiga gol sepanjang musim ini, karena terganggu oleh cedera lutut yang dialaminya. Kontraknya di Turin bakal kedaluarsa pada 2022, tapi Juventus tampaknya terganggu dengan rentetan cederanya dan ingin menjual sang striker pada musim panas 2021.

Sumber: Tribal Football

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer