Sukses


Prediksi Liga Inggris Aston Villa Vs Manchester City: Percepat Gelar Juara

Bola.com, Jakarta - Manchester City akan bertandang ke markas Aston Villa dalam laga tunda pekan ke-32 Liga Inggris 2020/2021, Kamis (22/4/2021). Kemenangan sangat dibutuhkan demi mempercepat gelar juara musim ini.

Laga ini sendiri seharusnya dimainkan akhir pekan kemarin. Namun, jadwalnya dimundurkan seiring partisipasi City di semifinal FA Cup. City kalah 0-1 dan gagal ke final. Manchester City juga gagal mewujudkan mimpi quadruple mereka.

City perlu segera mengembalikan kepercayaan diri mereka usai kekalahan di semifinal FA Cup itu. Pasalnya, akhir pekan nanti, pasukan Josep Guardiola akan menghadapi Tottenham di babak final Carabao Cup/EFL Cup. Itulah alasan pertama.

Alasan kedua, City perlu segera kembali berlari di Premier League. Dalam laga terakhirnya di kompetisi ini, City ditekuk sang tamu Leeds United 1-2. Hasil itu membuat City kini hanya unggul delapan poin atas peringkat 2 Manchester United.

Jika Manchester City sampai gagal meraih tiga poin di Villa Park, maka sang rival sekota bisa tersenyum bahagia. City tentu tak menginginkannya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

  • Aston Villa (4-2-3-1): Martinez; Targett, Mings, Konsa, Cash; Luiz, Nakamba; El Ghazi, McGinn, Traore; Watkins.
  • Pelatih: Dean Smith.
  • Manchester City (4-3-3): Ederson; Zinchenko, Dias, Stones, Walker; Gundogan, Fernandinho, Bernardo Silva; Foden, Gabriel Jesus, Mahrez.
  • Pelatih: Josep Guardiola.
3 dari 4 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Premier League

Pertemuan: 41

Aston Villa menang: 7

Gol Aston Villa: 36

Imbang: 9

Manchester City menang: 25

Gol Manchester City: 83.

5 Pertemuan Terakhir

  • 21-01-2021 City 2-0 Villa (EPL)
  • 01-03-2020 Villa 1-2 City (EFL Cup)
  • 12-01-2020 Villa 1-6 City (EPL)
  • 26-10-2019 City 3-0 Villa (EPL)
  • 05-03-2016 City 4-0 Villa (EPL).

5 Pertandingan Terakhir Aston Villa (S-S-K-M-K)

  • 07-03-21 Villa 0-0 Wolverhampton (EPL)
  • 13-03-21 Newcastle 1-1 Villa (EPL)
  • 22-03-21 Villa 0-2 Tottenham (EPL)
  • 04-04-21 Villa 3-1 Fulham (EPL)
  • 10-04-21 Liverpool 2-1 Villa (EPL).

5 Pertandingan Terakhir Manchester City (M-M-K-M-K)

  • 03-04-21 Leicester 0-2 City (EPL)
  • 07-04-21 City 2-1 Dortmund (UCL)
  • 10-04-21 City 1-2 Leeds (EPL)
  • 15-04-21 Dortmund 1-2 City (UCL)
  • 17-04-21 Chelsea 1-0 City (EPL).
4 dari 4 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

  • Villa cuma menang 2 kali dalam 9 laga terakhirnya di Premier League (M2 S3 K4).
  • Villa gagal mencetak gol dalam 2 dari 3 laga kandang terakhirnya di Premier League.
  • City selalu menang dalam 9 laga tandang terakhirnya di Premier League.
  • City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 dari 8 laga tandang terakhirnya di Premier League.
  • City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya melawan Villa di semua kompetisi.
  • City mencatatkan 5 clean sheet dan cuma kebobolan total 2 gol dalam 7 laga terakhirnya melawan Villa di semua kompetisi.

Prediksi Bola.com

Aston Villa 45-55 Manchester City

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer