Sukses


Liga Inggris: Ogah Jadi Ban Serep, Jesse Lingard Pilih Pergi dari Manchester United

Bola.com, London - Jesse Lingard tak ingin kembali ke Manchester United dan menjadi penghangat bangku cadangan. Seperti dilansir Eurosport, Lingard telah membulatkan tekadnya untuk angkat kaki dari MU pada musim panas tahun ini.

Dalam tiga tahun trakhir, karier Jesse Lingard bersama Tim Setan Merah seakan mati suri. Cedera kambuhan dan juga inkonsistensi performa membuat pemain asal Inggris itu lebih banyak duduk di bangku cadangan.

Namun sejak Januari 2021, Lingard seakan terlahir kembali. Sang playmaker seperti kembali menemukan permainan terbaiknya semenjak dipinjamkan ke West Ham United.

Oleh karena itu, Lingard tak ingin kembali berseragam Manchester United pada musim depan. Dia memutuskan untuk melanjutkan kariernya bersama klub lain.

Jesse Lingard menyadari jika dirinya hanya akan menjadi pemain cadangan di MU. Apalagi, dia tidak bisa menggeser posisi Bruno Fernandes sebagai playmaker utama The Red Devils.

Itulah mengapa Jesse Lingard memutuskan untuk pergi dari Manchester United. Dia juga memiliki ambisi untuk membela Timnas Inggris di Piala Dunia 2022.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tidak Akan Halangi

Di sisi lain, Manchester United tidak akan menghalangi kepergian Jesse Lingard. Manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer, menyadari tidak bisa memberikan jam bermain reguler seperti yang diinginkan pemain berusia 28 tahun tersebut.

Solskjaer juga sudah meminta manajemen Tim Setan Merah untuk berunding dengan klub yang menginginkan tanda tangan Jesse Lingard.

Saat ini, durasi kerja Lingard bersama MU akan berakhir pada 30 Juni 2022. Manchester United dikabarkan membanderol Jesse Lingard sekitar 30 juta poundsterling pada musim panas nanti.

Sumber: Eurosport

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi/Published: 28/04/2021)

3 dari 3 halaman

Simak Posisi Manchester United Saat Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer