Bola.com, Manchester - Jesse Lingard sedang menjalani karantina lima hari seusai liburannya di Mykonos, Yunani. Setelah periode itu, gelandang berusia 28 tahun ini bakal kembali ke Manchester United.
Lingard terpaksa pulang ke Manchester United karena West Ham United tidak kunjung mempermanenkan statusnya.
Baca Juga
Advertisement
Manchester United meminjamkan Lingard ke West Ham pada putaran kedua musim lalu. Pemain kelahiran Warrington, Inggris itu mampu bermain impresif di London Stadium.
Daily Star melaporkan, Lingard akan bergabung dengan latihan Manchester United di Carrington dalam waktu dekat.
Lingard disebutkan hanya berlatih sementara waktu dengan Manchester United. Gelandang yang hampir bermain di Euro 2020 dengan Timnas Inggris ini masih menunggu keputusan terkait masa depannya.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Moncer di West Ham
Lingard tampil moncer untuk West Ham dalam setengah musim. Didikan Akademi Manchester United itu mampu mencetak sembilan gol dan lima assists dari 16 pertandingan.
Manchester United meminjamkannya Lingard ke West Ham karena menjadi cadangan mati di putaran pertama Premier League 2020/2021.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solksjaer tidak pernah memainkannya selama setengah musim. Setelah dilepas ke West Ham selama enam bulan, Lingard malah bermain impresif.
Sumber: Daily Star
Advertisement