Sukses


Bursa Transfer Liga Inggris: Chelsea Barter Timo Werner dengan Robert Lewandowski?

Bola.com, London - Chelsea berencana melakukan barter pemain dengan Bayern Munchen. Timo Werner, yang melempem sepanjang musim 2020/2021, akan ditukar dengan Robert Lewandowski.

Robert Lewandowski masih terikat kontrak hingga 2023. Namun Bayern Munchen sadar mereka harus secepatnya mencari pengganti mengingat usia striker Polandia itu sudah 32.

Football Insider mengklaim Bayern Munchen menjadikan Timo Werner sebagai sukseser tepat. Terlebih Julian Nagelsmann diketahui mengidolakan striker Chelsea berusia 25 tahun tersebut.

Meskipun performa Timo Werner jeblok, di mana ia hanya mencetak 12 gol dan 15 assist dari 52 penampilan, striker Jerman itu masih dianggap sebagai prospek panas di masa-masa mendatang.

Chelsea, di sisi lain, berdasarkan keterangan Sky Germany, siap melepas Timo Werner pada bursa transfer pemain musim panas ini. Apalagi mereka juga masih mengejar Erling Haaland.

 

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Barter

Sky Germany melaporkan pada Mei bahwa Chelsea telah melakukan kontak dengan Bayern terkait Lewandowski. Sementara, Bild mengklaim The Blues telah berbicara dengan agennya.

Apakah minat Chelsea pada Lewandowksi masih ada, memang belum disebutkan. Tapi mungkin ada peluang kesepakatan pertukaran pemain dengan Werner.

Bayern tidak berpikir untuk menjual pemain bintang mereka. Ketua dewan eksekutif, Karl-Heinz Rummenigge, mengatakan kepada Sport1 pada bulan Mei, "Tentu Lewy bertahan. Siapa yang menjual pemain yang mencetak 60 gol setahun?"

Video Populer

Foto Populer