Bola.com, Jakarta - Liverpool adem ayem dalam bursa transfer musim panas ini. Hal tersebut membuat legenda Liverpool, Jamie Carragher, gusar. Carragher menegaskan The Reds harus merekrut pemain baru jika ingin mengalahkan Manchester City dalam persaingan di Premier League.
Setelah menjadi juara Premier League pada musim 2019/2020, Liverpool harus berjuang mati-matian pada Premier League 2020/2021. Badai cedera menjadi kendala utama The Reds yang akhirnya finis di peringkat ketiga pada akhir musim.
Baca Juga
Advertisement
Sejumlah pemain inti Liverpool memang harus menepi karena cedera pada musim itu. Pertahanan rapuh karena Virgil van Dijk dan Joe Gomez harus menjalani perawatan yang panjang.
Demi membenahi kekuatan skuadnya, Liverpool bahkan belum terlihat agresif dalam bursa transfer musim panas ini. Sejauh ini The Reds baru mendatangkan Ibrahima Konate dari RB Leipzig.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Harus Membeli Pencetak Gol
Jamie Carragher mengatakan kurangnya pemain baru akan berpotensi menimbulkan masalah lain bagi Jurgen Klopp pada Premier League 2021/2022. Kondisi itu akan membuat mereka tidak akan mampu bersaing dalam perburuan gelar juara Premier League.
"Saya pikir dalam hal jumlah itu bukan masalah, saya pikir itu dari segi kualitas. Jika kami tidak mendatangkan tambahan pemain, sulit untuk menjatuhkan Manchester City dari puncak," ujar Carragher kepada PA News Agency.
"Jangan lupakan Chelsea, sang juara Eropa, dan Manchester United yang belanja besar dengan mendatangkan Raphael Varane dan Jadon Sancho," lanjutnya.
Liverpool belakangan ini sebenarnya dikaitkan dengan sejumlah pemain. Namun, Carragher menginginkan The Reds bisa mendatangkan pemain yang bisa mencetak gol dengan rutin.
"Saya ingin melihat seseorang yang bisa mencetak gol, entah itu dari lini tengah atau bagian dari tiga penyerang," lanjutnya.
Sumber: Ace Football
Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 31/7/2021)
Advertisement