Bola.com, Manchester - Manchester United menang telak 4-0 atas Everton pada laga uji coba di Stadion Old Trafford, Sabtu (7/8/2021) malam WIB. Kemenangan itu menjadi modal berharga buat Setan Merah dalam melakoni Premier League 2021/2022.
Manchester United tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keunggulan. Pada menit kedelapan, Mason Greenwood berhasil mencetak gol setelah melepaskan tembakan ke tengah gawang Everton.
Baca Juga
Advertisement
Tujuh menit berselang, giliran Harry Maguire yang mencatatkan namanya di papan skor. Memanfaatkan umpan silang Luke Shaw, Harry Maguire menyundul bola yang akhirnya bersarang di pojok kanan gawang.
Gol tersebut membuat Manchester United semakin percaya diri. Pada menit ke-18, Manchester United menekan melalui sundulan Harry Maguire yang masih bisa ditangkap kiper Everton kawalan Jordan Pickford.
Manchester United akhirnya menambah keunggulan pada menit ke-29 melalui Bruno Fernandes. Bola hasil tembakan kaki kanannya dari tendangan bebas bersarang di sisi kiri gawang. Skor 3-0 untuk keunggulan Manchester United bertahan hingga turun minum.
Memasuki paruh kedua laga, Everton akhirnya mendapatkan peluang melalui Andros Townsend. Namun, bola hasil sepakannya masih bisa ditangkap David de Gea.
Everton kembali menekan pada menit ke-66 melalui Anthony Gordon. Namun, kali ini bola hasil sepakan dari luar kotak penalti kembali jatuh ke pelukan De Gea.
Manchester United kembali mencetak gol pada menit ke-90+2. Diogo Dalot menutup pesta gol Setan Merah setelah menyundul bola hasil tendangan sudut yang dilakukan Fred. Hingga laga usai, tak ada gol tambahan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Susunan Pemain
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea (kiper), Harry Maguire, Victor Lindelof, Luke Shaw, Aaron Wan-Bissaka (belakang), Nemanja Matic, Donny van de Beek, Bruno Fernandes, Daniel James, Mason Greenwood (tengah), Anthony Martial (depan)
Manajer: Ole Gunnar Solskjaer (Norwegia)
Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford (kiper), Michael Keane, Ben Godfrey, Lucas Digne, Seamus Coleman (belakang), James Rodriguez, Allan, Abdoulaye Doucoure, Alex Iwoby, Andros Tonwsend (tengah), Demarai Gray (depan)
Manajer: Rafael Benitez (Spanyol)
Advertisement