Bola.com, Jakarta - Leicester City membuat kejutan dengan mengalahkan Manchester City selaku juara Premier League musim lalu pada partai Community Shield 2021 di Stadin Wembley, hari Minggu (08/08/2021) dini hari WIB.
Pertandingan berakhir dengan skor 1-0 dan gol semata wayang Leicester City tercipta di babak pertama lewat sumbangan penalti Kelechi Iheanacho pada menit ke-89.
Advertisement
Manchester City memang belum turun dengan kekuatan penuh. Beberapa pemain yang mentas di Euro 2020 belum diturunkan.
Namun rekrutan anyar, Jack Grealish sudah dimasukkan oleh manajer Manchester City, Pep Guardiola pada menit ke-65.
Meski Manchester City kalah, Pep Guardiola tetap memberikan pujian kepada Jack Grealish yang menurutnya memperlihatkan performa apik.
"Dia bermain baik, bahkan sangat baik. Dia sangat agresif ketika bertemu bek lawan. Dia akan mulai mengetahui rekan setimnya dan selangkah demi selangkah menemukan performa terbaik," kata Pep Guardiola.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Selamat Buat Leicester
Pada kesempatan ini, manajer Manchester City, Pep Guardiola turut memberikan selamat untuk Leicester City yang berhasil keluar sebagai pemenang Community Shield 2021.
"Saya tentunya lebih senang bisa memenangkan pertandingan. Selamat untuk Leicester atas kemenangan di Community Shield," ujar Pep Gurdiola.
"Performa kami sebenarnya sudah begitu baik, utamanya pada tahap saat ini dalam persiapan musim. Cara kami bermain di babak kedua juga begitu baik," lanjutnya.
Sumber: Manchester City
Â
Advertisement