Bola.com, Manchester - Rekrutan baru Manchester United, Jadon Sancho, memberikan sinyal positif jelang laga pertama Liga Inggris akhir pekan ini. Dia mengaku langsung klop dan nyetel dengan rekan setimnya, Bruno Fernandes, pada sesi latihan.
Manchester United akan menjamu Leeds United di Old Trafford pada laga pembuka Liga Inggris 2021/2022, Sabtu (14/8/2021). Namun, belum ada kepastian apakah Jadon Sancho akan mendapatkan debut dari Ole Gunnar Solskjaer pada pertandingan itu.
Baca Juga
Advertisement
Sancho mengklaim sudah siap turun pada laga kontra Leeds tersebut. Apalagi, dia merasa termotivasi melihat tekad kuat Setan Merah untuk juara pada musim ini.
"“Rasanya menyenangkan, pasti [menjadi pemain United], saya sudah menunggu lama untuk kepindahan ini. Saya senang ini sudah berakhir sekarang dan saya bisa bersiap untuk memulai musim melawan Leeds," kata mantan pemain Leeds itu dalam perbincangan dengan pundit BT Sport, Rio Ferdinand, seperti dikutip Mirror, Jumat (13/8/2021).
Ketika ditanya oleh Ferdinand apa yang bisa diharapkan oleh penggemar United darinya, dia menjawab dengan percaya diri.
"Gol, assist, sedikit bakat dan pasti ingin menang - itu salah satu hal yang selalu saya lakukan. Mencoba membantu tim, menang adalah mentalitas saya. Mudah-mudahan saya bisa memenangkan beberapa pertandingan untuk Manchesrer United jika itu pertandingan ketat. Saya sudah tak sabar," ungkap mantan pemain Borussia Dortmund itu.
Sancho belum lama berlatih bersama rekan-rekannya di Manchester United. Tapi, dia mengaku kondisinya fit. Dia juga mengklaim langsung klop saat bermain bersama Bruno Fernandes.
"Saya bisa melihat tekad itu dalam diri beberapa pemain. Saya bersama Bruno hari ini, di tim yang sama, dan kami terhubung dengan sangat baik," tegas Jadon Sancho.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Komentar Solskjaer
Sebelumnya, Ole Gunnar Solskjaer mengatakan Jadon Sancho merasa 'sedikit sakit' dan hanya mampu menyelesaikan satu sesi latihan penuh sebagai pemain Manchester United sejak bergabung dengan klub. Ia pun ragu akan memainkan sang winger pada laga perdana Liga Inggris 2021/2022.
Manchester United mendapatkan tanda tangan Jadon Sancho dalam kesepakatan senilai sekitar £73 juta. Setan Merah dikabarkan telah mengincarnya sejak 1,5 tahun lalu.
Raphael Varane diperkirakan akan mengikuti Sancho melalui pintu di Old Trafford dalam waktu dekat. Nominal transfer dan gaji telah disepakati, namun bek Real Madrid dan Prancis itu dikabarkan terganjal persoalan visa.
Sayangnya, suporter Manchester United tampaknya harus bersabar menyaksikan aksi Jadon Sancho. Pasalnya, Solskjaer menyebut mantan pemain Manchester City itu sakit.
Berbicara kepada stasion televisi Norwegia, TV 2 Sporten, Solskjaer mengungkapkan bahwa pemain berusia 21 tahun itu hampir tidak berlatih setelah kembali dari Euro 2020.
"Dia telah berlibur setelah Piala Eropa dan kemudian dia sedikit sakit, sayangnya. Jadon Sancho telah menjalani satu setengah sesi latihan bersama kami, jadi dia belum banyak berlatih," kata Solskjaer.
Sumber: Mirror
Advertisement