Sukses


Liga Inggris: Cristiano Ronaldo Beri Kode Halus ke Ole Gunnar Solskjaer, Ingin Selalu Jadi Pemain Inti Manchester United

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo langsung menggeber percakapan pribadi dengan Ole Gunnar Solskjaer usai pindah ke Manchester United. CR7 memberi sinyal ke sang manajer bahwa dirinya sosok yang bisa diandalkan untuk meraih prestasi setinggi langit.

Ronaldo seakan memberi kode ke Ole, bahwa jangan coba-coba mencadangkannya.

Cristiano memberi jaminan ia bisa diandalkan sang manajer untuk meraih target tinggi yang dibebankan klub: meraih gelar Premier League.

"Saya ada di Manchester untuk membantu tim mencapai hasil dan pelatih dapat mengandalkan saya untuk apa pun yang dia inginkan. Jadi saya siap untuk segalanya," ucap Ronaldo.

Cristiano Ronaldo dan Solskjaer sudah mengenal sejak lama. Mereka pernah jadi rekan satu tim di United. Sang penyerang Portugal itu memastikan bahwa hubungan dengan Solskjaer masih sangat baik, bahkan ketika dia berada di klub lain, Real Madrid dan Juventus.

"Kami sudah mengobrol via telepon, tetapi tentu saja saya akan punya waktu untuk berbicara dengannya secara langsung, untuk mengetahui apa yang dia harapkan. Seperti yang Anda tahu, saya bermain dengannya selama dua atau tiga tahun di Manchester United, jadi saya memiliki hubungan yang baik dengannya, tetapi sekarang dengan peran yang berbeda, saya adalah seorang pemain dan dia adalah seorang pelatih."

"Tapi itu tidak masalah, hubungan saya dengannya sangat bagus dan seperti yang saya katakan sebelumnya," ucap Cristiano Ronaldo.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kepindahan yang Heboh

Transfer Ronaldo menjadi salah satu yang ramai menyita perhatian pada musim panas ini. Mulai dari santernya spekulasi akan ke Manchester City, sampai akhirnya justru kembali ke United.

Di Manchester United, Cristiano Ronaldo sendiri masih punya banyak pengagum yang masih mengenang positif aksi-aksinya di klub itu pada periode 2003-2009 sebelum ini.

Bersama Manchester United pula Ronaldo meraih sejumlah pencapaiannya yang pertama di dunia sepakbola, seperti gelar liga, Liga Champions, Sepatu Emas Eropa, dan Ballon d'Or.

Kepindahannya dari Juventus ke Manchester United musim panas ini pun disambut euforia para pendukung Setan Merah, yang sempat frustrasi membaca berita CR7 bakal merapat ke rival sekota Manchester City.

Legenda sepak bola Brasil Pele ikut mengomentari kepulangan Cristiano Ronaldo ke Manchester United.

 

3 dari 4 halaman

Dukungan dari Pele

Pele menyampaikan ucapan selamat kepada Ronaldo, setelah transfernya ke Setan Merah rampung sepenuhnya pada deadline day bursa transfer musim panas kali ini.

"Tak ada perasaan yang lebih baik ketimbang menaklukkan dunia lalu pulang ke rumah. Tetap gembira selalu, Cristiano," tulis Pele dalam kolom komentar posting CR7.

Komentar Pele itu tak luput dari pengamatan Cristiano Ronaldo, yang kemudian memberikan balasan.

"Selalu menyenangkan untuk balik ke rumah, tempat di mana kita merasa gembira... Terima kasih banyak buat dukunganmu, Pele," sebut Cristiano Ronaldo.

Sumber: Instagram, MUTV

4 dari 4 halaman

Klasemen Premier League

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer