Bola.com, Liverpool - Liverpool terancam kehilangan Diogo Jota ketika bertandang ke markas Watford dalam laga pekan kedelapan Premier League, Sabtu (16/10/2021). Sang pemain bahkan sudah kembali dari jeda internasional lebih cepat karena masalah cedera.
Diogo Jota sudah kembali ke Liverpool sebelum jadwal Timnas Portugal kontra Luksemburg di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa pada Selasa (12/10/2021).
Baca Juga
Advertisement
Bahkan ia sudah tersisih dari skuad Portugal dalam laga persahabatan kontra Qatar pada akhir pekan lalu karena cedera otot.
"Diogo Jota dipulangkan oleh manajer tim nasional Fernando Santos setelah dianggap tidak siap tampil oleh Divisi Kesehatan dan Performa Federasi Sepak Bola Portugal untuk menghadapi Luksemburg dalam sebuah pertemuan yang digelar pada Selasa," bunyi pernyataan federasi Portugal seperti dilansir Liverpool Offside.
"Pemain Liverpool itu, yang sudah meninggalkan tim nasional, telah melakukan conditioning sejak awal jeda internasional, dan juga absen ketika menghadapi Qatar," lanjut pernyataan federasi Portugal itu.
Kondisi tersebut membuat Liverpool, yang kini berada di posisi kedua dalam klasemen Liga Inggris, harus berhati-hati karena ada sejumlah pemain yang juga bakal absen ketika bertandang ke markas Watford.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Duo Brasil juga Absen
Tidak hanya Diogo Jota yang tampaknya akan absen dalam laga tandang Liverpool ke markas Watford. Dua pemain asal Brasil, Alisson Becker dan Fabinho, tampaknya juga akan absen dalam laga tersebut.
Penyebabnya karena pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan yang dijalani Brasil dengan menghadapi Uruguay akan digelar hanya 36 jam sebelum pertandingan yang dijalani Liverpool.
Kedua pemain tersebut harus menjalani karantina terlebih dulu ketika tiba di Inggris. Dua pemain Brasil itu harus menjalani karantina selama sekitar 10 hari yang membuat Liverpool tampaknya akan langsung mengirimkan kedua pemain ke Spanyol untuk menghadapi Atletico Madrid di matchday ketiga Liga Champions.
Advertisement
Jadwal Liverpool Sepanjang Oktober 2021
16/10/2021: Watford vs Liverpool (Liga Inggris)
20/10/2021: Atletico Madrid vs Liverpool (Liga Champions)
24/10/2021: Manchester United vs Liverpool (Liga Inggris)
29/10/2021: Preston North End vs Liverpool (Carabao Cup)
30/10/2021: Liverpool vs Brighton (Liga Inggris)