Sukses


VIDEO: 4 Pembelian Flop Chelsea Era Antonio Conte

Bola.com, Jakarta Antonio Conte akhirnya kembali ke Premier League dengan bergabung dengan Tottenham Hotspur. Antonio Conte sebelumnya pernah menangani Chelsea. Selama bekerja di Stamford Bridge, Conte juga tercatat memboyong sejumlah pemain baru. Sayangnya, tidak semuanya bisa bersinar setelah datang ke klub.

Alvaro Morata menjadi pembelian termahal Chelsea pada musim panas 2017. Sang pemain ditebus dari Real Madrid dengan biaya yang mencapai 66 juta euro. Ketika itu Morata baru saja membantu Real Madrid meraih juara Liga Champions.

Sayangnya, Morata gagal menampilkan performa terbaiknya setelah datang ke Stamford Bridge. Morata mencetak 24 gol dari 72 penampilan di semua kompetisi.

Morata tiba di Chelsea dan langsung menghadapi tekanan besar, dia dituntut jadi striker utama. Sayangnya, Morata kesulitan di musim pertamanya, torehan golnya terlalu minim.

Saat itulah tekanan terus menumpuk. Fans mulai keras mengkritiknya, dan Morata nyaris hancur karena itu.

"Saya belum pernah terkena depresi, saya harap tidak akan pernah, tapi saya benar-benar nyaris," kata Morata kepada El Mundo via Goal.

Setelah satu setengah musim di Chelsea, Morata akhirnya kembali ke Spanyol pada Januari 2019. Dia akhirnya dilepas permanen ke Atletico Madrid pada musim panas berikutnya. Selama di Stamford Bridge, Morata hanya memenangkan satu FA Cup.

Akan tetapi bukan selain Alvaro Morata, masih ada pemain lain yang gagal setelah dibeli oleh Antonio Conte di Chelsea. Berikut ini empat pembelian terburuk Antonio Conte di Chelsea.

Video Populer

Foto Populer