Sukses


Liga Inggris: 10 Pemain Andalan Solskjaer di Manchester United, Mayoritas pada Bapuk

Bola.com, Jakarta - Ole Gunnar Solskjaer resmi kehilangan jabatannya sebagai manajer Manchester United pada 21 November 2021. Solskjaer dipecat manajemen MU menyusul hasil minor yang didapat pada musim ini.

Tim Setan Merah menelan kekalahan 1-4 dari tim papan bawah Watford pada pekan ke-12 Premier League. Hasil buruk tersebut ternyata tidak bisa ditolerir lagi oleh manajemen MU, dan langsung memecat Solskjaer.

Ole Gunnar Solskjaer mulai duduk di kursi Manchester United pada Desember 2018. Dia ketika itu menggantikan Jose Mourinho yang dipecat.

Solskjaer telah memainkan 168 pertandingan bersama MU. Dari jumlah itu, pria Nowergia tersebut telah bekerja sama dengan banyak pemain Tim Setan Merah.

Lalu, siapa yang pemain Manchester United yang paling sering dimainkan Ole Gunnar Solskjaer? Simak daftarnya di bawah ini.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 12 halaman

Anthony Martial

Anthony Martial sempat menjadi andalan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Pemain asal Prancis tersebut sering dimainkan sebagai striker.

Martial memainkan 111 pertandingan di semua kompetisi di bawah asuhan Solskjaer. Mantan pemain AS Monaco tersebut mampu menyumbang 35 gol gol dan 25 assist dari penampilannya tersebut.

 

3 dari 12 halaman

Scott McTominay

Scott McTominay tampil reguler di lini tengah Manchester United. Oleh Ole Gunnar Solskjaer, gelandang asal Skotlandia tersebut kerap diduetkan dengan Fred.

Tominay memainkan 115 laga di semua kompetisi, 79 di antaranya di ajang Premier League. Dia berhasil menyumbang 14 gol dan tiga assist selama berada di bawah asuhan Solskjaer.

 

4 dari 12 halaman

Aaron Wan-Bissaka

Aaron Wan-Bissaka datang ke Manchester United pada tahun 2019. Sejak saat itu, pemain asal Inggris tersebut selalu menjadi pilihan utama di posisi bek kanan Setan Merah.

Solskjaer tercatat sudah memainkan Wan-Bissakan dalam 115 pertandingan di semua kompetisi. Sang pemain mampu mencetak dua gol dan 10 asssit selama dipercaya tampil di lapangan.

 

5 dari 12 halaman

Luke Shaw

Luke Shaw megalami kebangkitan di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Tidak mengherankan kalau pemain timnas Inggris tersebut selalu menjadi andalan di posisi bek kiri.

Shaw telah memainkan 118 laga di semua kompetisi di bawah kepemimpinan Solskjaer. Kontribusinya berupa dua gol dan 15 assist dari penampilannya tersebut.

 

6 dari 12 halaman

Mason Greenwood

Mason Greenwood termasuk salah satu pemain muda yang mendapat kesempatan bermain cukup banyak di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Dia memainkan 119 pertandingan di semua kompetisi.

Greenwood sering menunjukkan performa yang cukup bagus saat dipercaya untuk bermain. Dia berhasil mencetak 33 gol dan 11 assist bersama Solskjaer.

 

7 dari 12 halaman

David de Gea

David de Gea merupakan kiper utama Manchester United. Status tersebut tidak berubah setelah kedatangan Ole Gunnar Solskjaer di Old Trafford.

De Ge telah memainkan 120 laga di semua kompetisi di bawah kepemimpinan Solskjaer. Kiper asal Spanyol tersebut kebobolan 150 gol dan mencatatkan 34 clean sheet dari penampilannya tersebut.

 

8 dari 12 halaman

Fred

Bagi fans Manchester United, Fred mungkin pemain yang biasa-biasa saja. Namun, Ole Gunnar Solskjaer sangat menyukai cara bermain gelandang asal Brasil tersebut.

Mantan pemain Shakhtar Donetsk tersebut tampil reguler di lini tengah Setan Merah. Fred telah memainkan 121 laga bersama Solskjaer dengan sumbangsih empat gol dan tujuh assist.

 

9 dari 12 halaman

Harry Maguire

Perlakuan spesial diterima Harry Maguire usai bergabung ke Manchester United. Eks pemain Leicester City ini langsung dipercaya Ole Gunnar Solskjaer untuk mengemban amanah sebagai kapten tim.

Maguire menjadi pemain yang tak tergantikan di lini belakang meski penampilannya naik turun. Bek timnas Inggris tersebut tampil pada 121 laga bersama Solskjaer sebagai pelatih Setan Merah.

 

10 dari 12 halaman

Victor Lindelof

Victor Lindelof sudah tampil reguler di lini belakang Manchester United bahkan sebelum Ole Gunnar Solskjaer menjadi pelatih. Pemain asal Swedia itu juga mendapat kesempatan bermain yang cukup banyak pada era Solskjaer.

Lindelof telah memainkan 129 pertandingan dari lima kompetisi yang berbeda bersama Solskjaer. Mantan pemain Benfica tersebut mencetak tiga gol dan enam assist.

11 dari 12 halaman

Marcus Rashford

Tidak mengejutkan jika muncul nama Marcus Rashford dalam daftar pemain yang paling sering dipakai Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Sebab, Rashford memang telah jadi andalan Setan Merah untuk waktu yang lama.

Rashford memainkan 135 laga untuk Setan Merah pada era Solskjaer. Pemain berusia 24 tahun tersebut membalasnya dengan mencetak 55 gol dan 34 assist.

Sumber: Transfermarkt

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta/Published: 23/11/2021)

12 dari 12 halaman

Yuk Tengok Posisi Manchester United di Bawah Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer