Sukses


Liga Inggris: Tuah Divock Origi di Liverpool Dibilang Mirip Solskjaer di Manchester United

Bola.com, Liverpool - Divock Origi beberapa kali menjadi pahlawan kemenangan Liverpool meskipun hanya berstatus sebagai pemain pengganti. Mantan bek Manchester United, Rio Ferdinand, tanpa ragu melontarkan pujian kepada pemain The Reds itu. 

Bahkan, Rio Ferdinand menyamakan Divock Origi dengan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Tentu saja maksudnya saat Solskjaer masih berkiprah sebagai pemain. 

Liverpool punya barisan lini serang yang tajam. Sebut saja trio Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino.

Lalu ada juga Diogo Jota. Namun jika salah satu dari empat pemain itu absen, ada Origi yang siap masuk menggantikan mereka.

Meski kerap masuk sebagai pemain pengganti, Divock Origi kerap menjadi penentu hasil akhir laga yang dimainkan Liverpool. Contohnya saat The Reds berduel melawan AC Milan di matchday 6 Grup B Liga Champions beberapa hari yang lalu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Pemain Pembeda

Di laga lawan AC Milan di San Siro itu, Divock Origi berhasil mencetak satu gol. Ia membawa Liverpool menang 2-1.

Penampilan Origi tersebut mendapatkan perhatian dari Rio Ferdinand. Ia mengatakan pemain asal Belgia itu termasuk sosok pemain yang sangat ia apresiasi.

Menurutnya, Origi tipe pemain yang bisa memberikan perbedaan ketika dimasukkan dari bangku cadangan. Dia menyebut Origi mirip dengan mantan koleganya di Manchester United seperti Ole Gunnar Solskjaer dan Javier 'Chicharito' Hernandez.

“Saya telah bermain dengan pemain yang telah melakukan apa yang ia lakukan dari bangku cadangan, pemain seperti Chicarito, seperti Ole Gunnar Solskjaer,” kata Ferdinand di BT Sport, Kamis (9/12/2021). 

“Apresiasi untuk mereka di dalam skuad, semua pemain menyukai pemain seperti itu karena Anda membutuhkan mereka. Mereka sangat penting jika Anda ingin memenangkan banyak kompetisi," serunya.

"Anda membutuhkan orang-orang untuk bisa keluar dari bangku cadangan dan memberi dampak," tegas Ferdinand

 

3 dari 4 halaman

Pujian Setinggi Langit

Sebelum melawan AC Milan, Divock Origi tampil bersinar saat bermain melawan Wolverhampton. Masuk sebagai pemain pengganti, ia kemudian mencetak gol kemenangan bagi Liverpool di menit-menit akhir laga.

Jurgen Klopp lantas memberikan pujian setinggi langit kepada Origi. Ia mengatakan jika tak ada orang yang melakukannya, maka ia sendiri yang akan menuliskan sebuah buku bagi striker Belgia tersebut.

"Divock Origi adalah legenda. Orang-orang akan menulis buku tentang dirinya, semoga. Jika tidak, saya akan melakukannya," ujar Klopp seperti dilansir Sportsmole.

Liverpool sebelumnya berniat melepas Divock Origi. Namun tak diketahui apakah sekarang mereka akan melepas pemain 26 tahun tersebut.

Sumber: Sportmole, BT Sport

   

4 dari 4 halaman

Yuk Tengok Posisi Liverpool

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Divock Origi adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Divock Origi adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Divock Origi adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool

    Divock Origi

  • Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah

    Ole Gunnar Solskjaer

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Premier League

  • Bola.net

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer