Bola.com, Jakarta - Liverpool berjumpa Leicester City pada babak perempat final Carabao Cup 2021/2022, Kamis 23 Desember 2021 di Anfield pukul 02:45 WIB. Kedua tim sama-sama dilanda krisis pemain.
Terakhir, Liverpool hanya bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah Tottenham di Premier League. Dua gol Liverpool dicetak oleh Diogo Jota serta Andrew Robertson, tapi Robertson mendapatkan kartu merah dan harus absen di laga kontra Leicester nanti.
Baca Juga
Jadwal Lengkap Liga Inggris pada Akhir Pekan Ini: Man City Bertemu Tottenham, Liverpool Berpeluang Menjauh
Resmi, Pep Guardiola Perpanjang Kontrak di Manchester City hingga 2027
Gary Neville Ngamuk-Ngamuk ke Casemiro dan Rashford : MU Peringkat 13, Mainmu Jelek, Pelatih Baru Datang, Kalian Malah Liburan ke AS?
Advertisement
Virgil van Dijk, Curtis Jones, Thiago, dan Fabinho juga absen akibat Covid-19, sedangkan Divock Origi masih berada dalam proses pemulihan cedera lutut.
Sementara itu, Leicester terakhir kali bertanding adalah pada 12 Desember 2021 di Premier League. Dua laga berikutnya, melawan Tottenham dan Everton, ditunda akibat Covid.
Di laga terakhirnya, Everton kehilangan tujuh pemain akibat Covid. Mereka adalah Ademola Lookman, Daniel Amartey, Kelechi Iheanacho, Ayoze Perez, Filip Benkovic, Vontae Daley-Campbell, dan Jannik Vestergaard. Ketersediaan mereka untuk laga kontra Liverpool masih tanda tanya.
Sama-sama dilanda krisis pemain, Liverpool sepertinya lebih siap untuk duel di Anfield nanti.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Prakiraan Susunan Pemain
- Liverpool (4-3-3):Â Kelleher; Tsimikas, Matip, Gomez, Williams; Keita, Morton, Oxlade-Chamberlain; Minamino, Firmino, Gordon.
- Pelatih: Jurgen Klopp.
- Leicester City (4-2-3-1):Â Schmeichel; Thomas, Bertrand, Amartey, Albrighton; Ndidi, Tielemans; Barnes, Dewsbury-Hall, Maddison; Daka.
- Pelatih: Brendan Rodgers.
Advertisement
Head to Head dan Performa
5 Pertemuan Terakhir
- 13-02-2021 Leicester 3-1 Liverpool (EPL)
- 23-11-2020 Liverpool 3-0 Leicester (EPL)
- 27-12-2019 Leicester 0-4 Liverpool (EPL)
- 05-10-2019 Liverpool 2-1 Leicester (EPL)
- 31-01-2019 Liverpool 1-1 Leicester (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Liverpool (M-M-M-M-S)
- 04-12-21 Wolverhampton 0-1 Liverpool (EPL)
- 08-12-21 Milan 1-2 Liverpool (UCL)
- 11-12-21 Liverpool 1-0 Villa (EPL)
- 17-12-21 Liverpool 3-1 Newcastle (EPL)
- 19-12-21 Tottenham 2-2 Liverpool (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Leicester City (M-S-K-K-M)
- 28-11-21 Leicester 4-2 Watford (EPL)
- 02-12-21 Southampton 2-2 Leicester (EPL)
- 05-12-21 Villa 2-1 Leicester (EPL)
- 10-12-21 Napoli 3-2 Leicester (UEL)
- 12-12-21 Leicester 4-0 Newcastle (EPL).
Statistik dan Prediksi Bola.com
- Liverpool menang 8 kali dan tak terkalahkan dalam 10 laga kandang terakhirnya melawan Leicester di semua kompetisi (M8 S2 K0).
- Liverpool tak terkalahkan dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi (M8 S1 K0).
- Liverpool belum sekalipun menelan kekalahan kandang di semua kompetisi musim ini (M9 S3 K0).
- Liverpool selalu menang dalam 6 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
- Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 9 dari 10 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
- Liverpool mencatatkan 5 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 6 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
- Leicester cuma menang 3 kali dalam 11 laga terakhirnya di semua kompetisi (M3 S4 K4).
- Leicester tanpa kemenangan dalam 4 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi (M0 S2 K2).
- Leicester selalu kalah dengan margin 1 gol dalam 2 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi, yakni 1-2 vs Aston Villa dan 2-3 vs Napoli.
Prediksi Bola.com: Liverpool 55-45 Leicester City.
Â
Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 21/12/2021)
Advertisement