Sukses


Liga Inggris: Rekor Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Manchester City Saat Boxing Day 5 Musim Terakhir, Siapa Paling Moncer?

Bola.com, Jakarta - Natal telah tiba, dan bagi penggemar sepak bola Inggris, momen Boxing day segera hadir,. Menariknya, tim-tim besar Premier League, seperti Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Manchester City punya tren menarik dalam momen boxing day dalam lima musim terakhir Liga Inggris.

Boxing Day merupakan tradisi sepak bola Liga Inggris yang sudah bertahun-tahun digelar. Pertandingan yang digelar satu hari setelah Natal, yaitu pada 26 Desember dan biasanya sampai 27 Desember, akan menjadi kado dan hiburan terbaik saat masyarakat Inggris menikmati hari libur bersama keluarga.

Pada saat yang bersamaan, sepak bola Inggris kerap disebut tidak manusiawi karena momen boxing day itu. Ketika kompetisi top Eropa lain, seperti Bundesliga, Serie A, maupun La Liga memberikan libur selama satu hingga dua pekan, tapi Premier League tidak. Para pemain yang tampil di Inggris harus tetap memainkan rangkaian pertandingan liga pada momen libur Natal dan Tahun Baru.

Namun, para pesepak bola yang berkarier di Inggris bisa menikmatinya. Bahkan tidak jarang tim yang meraih kemenangan di Boxing Day seakan memberikan kado yang spesial bagi para penggemarnya.

Tentu menarik melihat bagaimana catatan empat tim besar Premier League, seperti Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Manchester City menjalani tradisi Boxing Day dalam lima musim terakhir Liga Inggris.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Manchester United Tidak Terkalahkan

Manchester United punya catatan yang cukup positif setiap kali menjalani tradisi boxing day dalam lima musim terakhir. Tercatat, The Red Devils meraih tiga kemenangan dan dua hasil imbang dalam lima boxing day terakhir, mulai dari 2016 hingga 2020.

Terakhir, Manchester United harus bermain imbang 2-2 dengan Leicester City pada boxing day 2020. Saat itu, Marcus Rashford dan Bruno Fernandes menjadi penyelamat The Red Devils dari kekalahan.

Dua boxing day sebelumnya, Manchester United selalu menang. The Red Devils menang 4-1 atas Newcastle United pada boxing day 2019, sementara pada 2018, mereka menang 3-1 atas Huddersfield Town.

Empat gol Manchester United ke gawang Newcastle dicetak oleh Anthony Martial, yang mencetak dua gol, serta Mason Greenwood dan Marcus Rashford. Sementara ketika menghadapi Huddersfield Town, Nemanja Matic dan dua gol Paul Pogba membantu Manchester United meraih tiga poin.

Pada boxing day 2016, Manchester United menang 3-1 atas Sunderland, di mana tiga gol tersebut dicetak Daley Blind, Zlatan Ibrahimovic, dan Henrikh Mkhitaryan. Sementara pada 2017, Manchester United bermain imbang 2-2 dengan Burnley pada momen boxing day berkat dua gol Jesse Lingard.

 

3 dari 5 halaman

Liverpool Kerap Menang Besar

Liverpool merupakan tim yang tak hanya tanpa kekalahan dalam setiap boxing day selama lima musim terakhir, tapi juga kerap meraih kemenangan besar.

Kemenangan besar tersebut terjadi sejak boxing day 2016 hingga 2019. Stoke City merupakan tim yang merasakan keganasan The Reds pada boxing day 2016, di mana saat itu Roberto Firmino dkk. menang 4-1 atas The Potters berkat gol yang dicetak Adam Lallana, Roberto Firmino, gol bunuh diri Giannelli Imbula, dan Daniel Sturridge.

Setelah itu, Liverpool menang telak 5-0 atas Swansea pada boxing day 2017. Philippe Coutinho, Trent Alexander-Arnold, Alex Oxlade-Chamberlain, dan brace dari Roberto Firmino menjadi penentu kemenangan The Reds.

Tren kemenangan besar Liverpool saat boxing day berlanjut pada 2018 dan 2019. The Reds menang 4-0 dalam dua tahun berturut-turut, atas Newcastle United pada 2018 dan Leicester City pada 2019.

Namun, tren kemenangan besar Liverpool terhenti pada boxing day tahun lalu. The Reds hanya mampu bermain imbang 1-1 menghadapi West Bromwich Albion, di mana Sadio Mane mencetak gol bagi Liverpool.

 

4 dari 5 halaman

2 Boxing Day Terakhir Bukan Hari Spesial bagi Chelsea

Chelsea saat ini merupakan tim kuat di Liga Inggris. Diasuh oleh Thomas Tuchel, The Blues menjadi tim yang hebat, di mana trofi Liga Champions musim lalu menjadi milik mereka.

Namun, sebelum Thomas Tuchel datang, Chelsea kerap kesulitan, terutama dalam dua momen boxing day terakhir, yaitu pada 2019 dan 2020.

Pada boxing day 2019, Chelsea takluk 0-2 dari Southampton. Sementara pada boxing day 2020, The Blues kalah 1-3 dari Arsenal, di mana satu-satunya gol The Blues dicetak oleh Tammy Abraham.

Namun, pada tiga edisi boxing day sebelumnya, Chelsea selalu berhasil meraih kemenangan. The Blues menang 3-0 atas Bournemouth pada boxing day 2016, 2-0 atas Brighton pada 2017, dan 2-1 atas Watford pada 2018.

Kemenangan 3-0 atas Bournemouth pada boxing day 2016 diraih berkat gol yang dicetak Pedro, Eden Hazard, dan gol bunuh diri Steve Cook.

Sementara kemenangan 2-0 atas Brighton diraih berkat gol Alvaro Morata dan Marcos Alonso. Sementara pada 2018, kemenangan 2-1 atas Watford diraih berkat dua gol Eden Hazard.

 

5 dari 5 halaman

Manchester City Kalah Saat Ada Kartu Merah

Manchester City tercatat meraih tiga kemenangan dan dua kekalahan dalam lima boxing day terakhir. Kemenangan The Citizens diraih pada boxing day 2016, 2017, dan 2020.

Pada 2016, Manchester City menang 3-0 atas Hull City berkat gol Yaya Toure, Iheanacho, dan gol bunuh diri Davies. Kemudian pada 2017, Raheem Sterling membawa Manchester City menang tipis 1-0 atas Newcastle United.

Dan pada tahun lalu, Manchester City menang telak 5-0 atas West Bromwich Albion berkat dua gol Ilkay Gundogan, kemudian gol Joao Cancelo, Riyad Mahrez, dan Raheem Sterling.

Namun, dalam dua edisi lainnya, yaitu pada 2018 dan 2019, Manchester City mengalami kekalahan. Pada 2018, Manchester City kalah 1-2 dari Leicester City. Sementara pada 2019, The Citizens kalah 2-3 dari Wolverhampton Wanderers.

Menariknya, dalam dua kekalahan tersebut, Manchester City kerap kehilangan pemain karena kartu merah. The Citizens kehilangan Fabian Delph karena kartu merah pada boxing day 2018. Sementara pada 2019, mereka kehilangan Ederson saat laga baru berjalan 12 menit.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer