Bola.com, Jakarta - Anthony Martial akhirnya angkat kaki dari Manchester United (MU). Dia resmi meninggalkan Setan Merah dan akan menjalani peminjaman di Sevilla.
Pemain asal Prancis itu sudah sejak lama dikabarkan ingin cabut dari Tim Setan Merah. Dia resah karena kesulitan mendapatkan menit bermain di MU.
Advertisement
"Sevilla dan Manchester United telah mencapai kesepakatan yang akan membuat Anthony Martial bergabung dengan klub dengan status pinjaman hingga akhir musim ini," bunyi pernyataan resmi Sevilla, Rabu (26/1/2022).
"Klub telah menyelesaikan penandatanganan besar dan telah memperkuat opsi serangan, dengan Anthony Martial bisa bermain bagus sebagai striker atau di kedua sayap, lebih disukai di sebelah kiri, di mana dia bisa memotong ke dalam."
Demi bisa mendapatkan jasa Anthony Martial, Sevilla harus mengucurkan dana sekitar 5 juta euro (Rp96 miliar). Nilai tersebut sudah termasuk biaya kepindahan dan gaji.
Guna mewujudkan kepindahan ini, Martial kabarnya menerima kenyataan gajinya harus mengalami pemotongan dengan jumlah cukup signifikan.
Menariknya, tak ada opsi pembelian permanen pada kesepakatan Manchester United dan Sevilla soal peminjaman Martial ini. Artinya, eks striker AS Monaco itu akan kembali ke Manchester United begitu masa peminjamannya berakhir.
Kepergian Anthony Martial diiringi pesan-pesan hangat dan menyentuh dari rekan-rekan setimnya, mulai Bruno Fernandes hingga Marcus Rashford. Berikut beberapa di antaranya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Marcus Rashford: Semoga Sukses Saudaraku
Advertisement
2. Bruno Fernandes: Koneksi Kita Selalu Spesial
Bruno Fernandes juga mengirimkan pesan yang hangat kepada Anthony Martial melalui unggahan di Instagram Story-nya.
"Temanku, koneksi kita di dalam dan luar lapangan selaku spesial. Mendoakan yang terbaik untukmu hingga akhir musim. Pergi dan bersinarlah Anthony Martial."
3. Donny van de Beek: King!
Advertisement