Sukses


Prediksi Pertandingan Piala FA, Liverpool Vs Cardiff City: Yuk Menang Mudah Lagi

Bola.com, Jakarta - Liverpool akan ditantang tim divisi dua Cardiff City pada putaran keempat FA Cup 2021/22, Minggu 6 Februari 2022. Pertandingan Piala FA di Anfield ini dijadwalkan kick-off jam 19:00 WIB.

Di putaran sebelumnya, Liverpool menumbangkan tim divisi tiga Shrewsbury Town dengan skor 4-1. Fabinho memborong dua gol, sedangkan Kaide Gordon dan Roberto Firmino masing-masing menyumbang satu gol.

Sementara itu, Cardiff menyingkirkan sesama tim divisi dua, yakni Preston North End. Cardiff menang 2-1 lewat gol Isaak Davies dan gol extra time Mark Harris.

Pertemuan terakhir Liverpool dan Cardiff tersaji di Premier League 2018/19. Musim itu, Liverpool menang 4-1 di Anfield dan menang 2-0 di markas Cardiff.

Untuk pertemuan kali ini, Liverpool kemungkinan akan turun dengan komposisi yang memadukan pemain-pemain muda dan senior. Namun, mereka tetap difavoritkan menang.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

  • Liverpool (4-3-3): Kelleher; Tsimikas, Konate, Gomez, Bradley; Milner, Morton, Chamberlain; Jones, Firmino, Gordon.
  • Pelatih: Jurgen Klopp.
  • Cardiff City (3-5-2): Phillips; McGuinness, Flint, Nelson; Bagan, Ralls, Pack, Doyle, Perry Ng; Hugill, Ikpeazu.
  • Pelatih: Steve Morison.
3 dari 5 halaman

Head-to-Head dan Performa

5 Pertemuan Terakhir

  • 21-04-2019 Cardiff 0-2 Liverpool (EPL)
  • 27-10-2018 Liverpool 4-1 Cardiff (EPL)
  • 22-03-2014 Cardiff 3-6 Liverpool (EPL)
  • 21-12-2013 Liverpool 3-1 Cardiff (EPL)
  • 26-02-2012 Cardiff 2-2 Liverpool (EFL Cup).

5 Pertandingan Terakhir Liverpool (M-S-M-M-M)

  • 09-01-22 Liverpool 4-1 Shrewsbury (FA Cup)
  • 14-01-22 Liverpool 0-0 Arsenal (EFL Cup)
  • 16-01-22 Liverpool 3-0 Brentford (EPL)
  • 21-01-22 Arsenal 0-2 Liverpool (EFL Cup)
  • 23-01-22 Palace 1-3 Liverpool (EPL).

5 Pertandingan Terakhir Cardiff City (M-K-K-M-M)

  • 09-01-22 Cardiff 2-1 Preston (FA Cup)
  • 15-01-22 Cardiff 0-1 Blackburn (Championship)
  • 22-01-22 Bristol 3-2 Cardiff (Championship)
  • 30-01-22 Cardiff 2-1 N Forest (Championship)
  • 03-02-22 Barnsley 0-1 Cardiff (Championship).
4 dari 5 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

  1. Liverpool selalu menang dengan margin minimal 2 gol dalam 4 laga terakhirnya melawan Cardiff di semua kompetisi.
  2. Liverpool selalu menang dengan margin minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.
  3. Liverpool tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di semua kompetisi (M4 S2 K0).
  4. Liverpool mencatatkan 3 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi.
  5. Liverpool belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di semua kompetisi musim ini (M12 S5 K0).
  6. Cardiff cuma menang 3 kali dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi (M3 S2 K4).

Prediksi skor akhir: Liverpool 2-0 Cardiff City.

Sumber asli: Bola.net 

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, Published 05/02/2022)

5 dari 5 halaman

Di Mana Posisi Liverpool Saat Ini?

Video Populer

Foto Populer