Bola.com, Jakarta - Manchester United hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Burnley pada laga pekan ke-24 Premier League, Rabu (9/2/2022) dini hari WIB. Hasil tersebut membuat MU gagal menang dalam dua laga terakhir.
Menjalani pertandingan di Turf Moor, Tim Setan Merah bermain menekan sejak bola digulirkan. Meski tak memainkan Cristiano Ronaldo sejak menit awal, Manchester United menorehkan 64 persen penguasaan bola, berbanding 36 persen milik Burnley.
Baca Juga
Advertisement
MU juga melepaskan 22 tembakan yang lima di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, Burnley memperoleh tiga peluang bagus dari sembilan kesempatan.
Menguasai jalannya laga, Tim Setan Merah berhasil unggul lebih dulu lewat aksi Paul Pogba pada menit ke-18. Umpan Luke Shaw mampu dituntaskan Pogba menjadi gol dengan tendangan kaki kanan.
Sayangnya, Manchester United gagal mempertahankan keunggulan tersebut. Burnley berhasil menyamakan skor pada menit ke-47 berkat gol yang disarangkan Jay Rodriguez.
Berambisi meraih kemenangan, manajer interim MU, Ralf Rangnick, memasukkan Ronaldo pada menit ke-68. Namun sampai laga berakhir, skor 1-1 tetap bertahan.
Hasil tersebut membuat Manchester United terlempar dari posisi empat besar klasemen sementara Premier League. The Red Devils kini berada di tempat kelima dengan nilai 39, tertinggal satu angka dari West Ham United yang naik ke urutan keempat.
Hasil imbang tersebut membuat pendukung Manchester United geram. Berikut ini adalah beberapa luapan kekesalan pendukung MU terkait hasil imbang kontra Burnley.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tak Tahu Malu
Advertisement
Mending Jadi Ormas Aja
Entah Kapan Bakal Menang
Advertisement
Udah Main Ping Pong Aja
Doakan Harry Maguire Cedera Parah
Advertisement
Perbedaan Zaman Solskjaer dan Rangnick
Dilarang Mendukung MU
Advertisement