Bola.com, Lancashire - MU (Manchester United) hanya bermain imbang 1-1 melawan tim penghuni dasar klasemen Liga Inggris (Premier League) 2021/2022, Burnley, di Turf Moor, Rabu (9/2/2022) dinihari WIB. Momen-momen menjadi sorotan dalam pertandingan tersebut, salah satunya ketika gol Raphael Varane dianulir wasit Mike Dean.
Pada menit ke-12, para pemain MU merayakan gol yang dicetak Raphael Varane. Pemain asal Prancis itu sukses mengonversi umpan tendangan bebas Bruno Fernandes dengan sundulannya. Bola masuk ke gawang Burnley dengan mulus.
Advertisement
Wasit Mike Dean awalnya tampak mengesahkan gol Varane. Namun, Dean memutuskan melihat VAR (Video Assistant Referee). Ternyata ada potensi pemain yang offside. Bukan Varane yang offside, melainkan duetnya di lini belakang, yaitu Harry Maguire.
"Raphael Varane memasukkan bola ke gawang untuk Manchester United, tetapi setelah mengunjungi Area Peninjauan Wasit, wasit Mike Dean telah membatalkan gol karena Harry Maguire offside dalam build-up," tulis pernyataan resmi Premier League.
MU akhirnya bisa unggul atas Burnley pada menit ke-18 berkat torehan gol Paul Pogba. Namun, pertandingan berakhir dengan skor 1-1 setelah Jay Rodriguez mencetak gol pada menit ke-47.
Hasil tersebut tentu tidak cukup bagus untuk The Red Devils. Hal itu karena tim lawan yang mereka hadapi adalah juru kunci klasemen. Manchester United kini harus keluar dari empat besar klasemen sementara Liga Inggris (Premier League) dan berada di posisi ke-5 dengan 39 poin.
Seperti apa gol Raphael Varane yang dianulir? Lalu, bagaimana dengan 2 gol yang disahkan Mike Dean dalam pertandingan Burnley kontra MU? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan highlights Liga Inggris di atas.