Bola.com, Jakarta - Liverpool akan kembali tampil di ajang Liga Inggris 2021/2022 dengan menjamu Leeds United pada laga tunda pekan ke-19, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB. The Reds akan bermain di hadapan pendukung sendri yaitu Stadion Anfield dengan waktu kick-off pukul 02.45 WIB.
Tentunya Liverpool memburu kemenangan untuk mengejar pemimpin klasemen Manchester City. Jika berhasil mengatasi Leeds United yang sedang limbung pasca kekalahan dari Manchester United, maka Liverpool akan memangkas jarak dengan Manchester City menjadi tiga poin.
Baca Juga
Dorr! Belum Disodori Kontrak Baru dari Liverpool, Mohamed Salah: Situasinya Sekarang, Sepertinya Saya Bakal Cabut
Liga Inggris: Mohamed Salah Selalu Bisa Dipercaya saat Liverpool dalam Keadaan Sulit
Foto: Babak Kedua yang Fantastis, Ini Momen Mohamed Salah Bawa Liverpool Comeback atas Southampton di Liga Inggris
Advertisement
Dalam laga terakhirnya, Liverpool meraih comeback win 3-1 atas Norwich City di Anfield. Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Luis Diaz masing-masing menyarangkan satu gol ke gawang Norwich.
Thiago Alcantara baru dimasukkan di menit 62 oleh sang pelatih Jurgen Klopp, tapi efeknya sangat terasa karena dia mampu membuat permain Liverpool jadi lebih menggigit.
Di kubu Leeds United, mereka baru saja takluk 2-4 saat menjamu Manchester United. Gol-gol Rodrigo dan Raphinha tak cukup bagi tim besutan Marcelo Bielsa untuk mengamankan setidaknya satu poin.
Menjelang lawatan ke kandang Liverpool, Leeds tanpa kemenangan dalam empat laga terakhirnya. Sebelum dihajar Manchester United, mereka kalah 0-1 dari Newcastle, seri 3-3 dengan Aston Villa, dan dipermak Everton tiga gol tanpa balas.
Sementara itu, dengan hasil kontra Norwich, berarti Liverpool sukses meraih delapan kemenangan beruntun di semua kompetisi. Wajar jika Liverpool sangat difavoritkan untuk mengalahkan Leeds.
Simak prediksi starting XI Liverpool melawan Leeds.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kiper: Alisson Becker
Advertisement
Bek kiri: Andy Robertson
Bek Tengah: Virgil Van Dijk
Advertisement
Bek Tengah: Ibrahima Konate
Bek Kanan: Trent Alexander-Arnold
Advertisement
Gelandang: Thiago Alcantara
Gelandang: Fabinho
Advertisement
Gelandang: Naby Keita
Depan: Mohamed Salah
Advertisement