Bola.com, Jakarta - Arsenal mengalami pukulan cedera besar karena bek kiri Kieran Tierney dilaporkan bisa absen selama sisa musim ini karena cedera lutut.
Pemain berusia 24 tahun itu tidak terlibat dalam kekalahan 0-3 The Gunners dari Crystal Palace pada pekan ke-31 Liga Inggris, Selasa (5/4/2022), setelah kembali dari tugas internasional bersama Skotlandia.
Advertisement
Tierney bermain 90 menit penuh untuk Tartan Army dalam pertandingan persahabatan melawan Polandia dan Austria pekan lalu. Menurut laporan, ia mengalami cedera ketika dia kembali ke London. Daily Mail mengklaim bahwa ada kekhawatiran dia bisa absen musim ini. .
"Tierney kembali dari tugas internasional dan merasakan sesuatu yang salah di lututnya," kata manajer Arsenal, Mikel Arteta.
"Dia merasakan sesuatu dalam latihan, menjalani pemindaian dan ada kerusakan di sana. Mudah-mudahan kami akan tahu lebih banyak pada hari Selasa tetapi itu tidak terlihat bagus."
Tierney telah membuat 25 penampilan untuk The Gunners di semua kompetisi musim ini, mencetak satu gol dan memberikan tiga assist.
Arsenal juga pusing karena kebugaran Thomas Partey, yang dipaksa keluar lapangan pada menit ke-75 di Selhurst Park karena masalah otot.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Keok 0-3
Arsenal gagal mempertahankan posisi keempat Liga Inggris 2021/2022. The Gunners dihajar Crystal Palace tiga gol tanpa balas pada pekan ke-31 di Selhurst Park, Selasa (5/4/2022).
Tiga gol kemenangan Palace di laga ini datang dari aksi Jean-Philippe Mateta (16'), Jordan Ayew (24'), dan penalti Wilfried Zaha (74'). Arsenal tidak mendapatkan banyak kesempatan untuk melawan.
Kekalahan ini jadi tamparan keras untuk skuad Mikel Arteta. yang sedang berusaha menembus empat besar. Arsenal tertahan di peringkat lima klasemen sementara.
Arsenal kocar-kacir sejak paruh babak pertama. Tekanan tingi yang diterapkan Palace bertahan hingga akhir 45 menit pertama. Tidak ada gol tambahan. Skor 2-0 mengantar para pemain ke ruang ganti.
Babak kedua, penampilan Arsenal lebih baik. Namun, mereka gagal menembus pertahanan Palace. Arsenal malah kebobolan lagi pada menit ke-70 lewat gol penalti Wilfried Zaha.
Sumber: Daily Mail via Sports Mole
Advertisement
Jadwal Arsenal
Liga Inggris
Arsenal Vs Brighton
Sabtu (9/4/2022)
Pukul: 21.00 WIB
Intip Posisi Tim Favoritmu
Advertisement