Bola.com, Jakarta - Tammy Abraham menjalani musim debut yang istimewa bersama AS Roma. Atas performa tersebut, dua klub Liga Inggris, Manchester United (MU) dan Arsenal kini tertarik meminangnya.
Tammy Abraham bergabung dengan AS Roma pada musim panas lalu dari Chelsea dalam kesepakatan senilai sekitar €40 juta. Striker berusia 24 tahun itu menandatangani kontrak lima tahun.
Baca Juga
Jelang Debut Hadapi Napoli, Claudio Ranieri Bicarakan Alasan Keterpurukan AS Roma: Skuad Bagus Kok, Masalah Mentalitas?
Era Baru AS Roma Bareng Claudio Ranieri: Tinggalkan Skema 3 Bek, Pentingkan Stabilitas dan Perkuat Lini Belakang
Claudio Ranieri Datang, AS Roma Berubah dari Special One Menjadi Normal One
Advertisement
Ia langsung klik dengan Jose Mourinho dan bersinar musim lalu denngan sukses mencetak 26 gol dalam 52 penampilan di semua kompetisi, termasuk rekor pemain Inggris di Liga Italia sebanyak 17 gol.
MU lebih dulu dilaporkan berminat kepada Tammy Abraham. Namun, kini ada Arsenal yang juga siap 'memulangkannya' ke London.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bahagia di Roma
Tammy Abraham dilaporkan bahagia di ibu kota Italia dan rombongannya juga tidak tertarik untuk pindah, karena semakin lama dia tinggal di Roma, semakin banyak pendapatan agennya Neil Fewings.
Fewings menandatangani kesepakatan dengan Roma yang membuatnya mendapatkan €400.000 setiap jendela transfer bahwa pemain berusia 24 tahun itu tidak meninggalkan Giallorossi.
Pada musim panas 2023, klausul pembelian kembali €80 juta Chelsea akan aktif, memungkinkan mereka untuk berinvestasi jika mereka ingin membawanya pulang tahun depan. Untuk saat ini, Abraham sepenuhnya fokus pada kehidupan di Roma.
Advertisement
MU Butuh Tammy Abraham
Manchester United (MU) akan memulai periode baru bersama Erik ten Hag. Area yang butuh peremajaan adalah posisi striker.
Manchester United dikabarkan mengalihkan target mereka ke bomber AS Roma, Tammy Abraham usai gagal menggaet Darwin Nunez. Striker Uruguay tersebut memilih merapat ke Liverpool.
Abraham diyakini bisa meningkatkan kekuatan lini depan Manchester United. Pasalnya, striker asal Inggris tersebut tampil impresif pada musim pertamanya bersama Roma.
Abraham berhasil menciptakan 27 gol dari 53 laga di semua kompetisi. Selain itu, dia juga berhasil membawa timnya menjadi juara UEFA Europa Conference League.
Sumber: Corrierre dello Sport