Sukses


Pujian untuk Darwin Nunez Usai Jadi Bintang Kemenangan Liverpool atas Man City di Community Shield 2022

Bola.com, Jakarta - Sosok Darwin Nunez langsung unjuk gigi saat Liverpool mengalahkan Manchester City pada partai bertajuk Community Shield 2022 di King Power Stadium hari Sabtu (30/07/2022).

Darwin Nunez berkontribusi besar atas terciptanya dua gol Liverpool pada kemenangan dengan skor 3-1 ini.

Sundulan Darwin Nunez membuat Ruben Dias handsball dan Liverpool mendapat penalti yang dikonversikan Mo Salah jadi gol. Skor 2-1.

Eks striker Benfica itu pun akhirnya menyumbangkan gol buat kemenangan Liverpool. Dia membukukan gol ketiga tim.

Puja puji untuk Darwin Nunez pun datang usai pertandingan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Pujian dari Klopp

Jurgen Klopp mendeskripsikan Darwin Nunez sebagai pemain yang berbahaya.

"Kami melihat Darwin Nunez selalu berada di posisi berbahaya. Dia memanfaatkan ruang dengan baik dan penyelesaian akhirnya begitu baik," kata Klopp.

Pujian turut datang dari rekan setimnya, Tren Alexander Arnold. Apa yang dikatakan pencetak gol pertama Man City pada laga ini tersebut? 

3 dari 5 halaman

Pujian Trent untuk Nunez

"Dia membuat tim mendapat penalti, mencetak gol dan terlihat sangat hidup pada laga ini. Dia dibeli untuk mencetak gol dan dia membuktikan dia bisa melakukannya hari ini," kata Trent soal performa Nunez. 

"Dia pemain top, pemain muda yang mau belajar. Dia terikat baik dengan para pemain. Dia datang dengan satu poin untuk dibuktikan dan ia melakukannya," lanjutnya. 

4 dari 5 halaman

Catatan Menarik 1-3

1. Darwin Nunez merupakan pemain keempat Liverpool yang mencetak gol pada laga debut sejak era Jurgen Klopp. Ketiga pemain lainnya adalah Sadio Mane, Mo Salah dan Virgil van Dijk.

2. Mo Salah terlibat pada 13 gol Liverpool ketika bertemu Man City. Rinciannya adalah delapan gol dan lima assists.

3. Delapan gol yang dicetak Salah ke gawang Man City sejak musim 2017/2018 merupakan yang terbanyak pada periode sama ke gawang rival sekota MU tersebut.

 

5 dari 5 halaman

Catatan Menarik 4-5

4. Julian Alvarez merupakan pemain ketiga Argentina yang membukukan gol di Community Shield. Sebelumnya ada Sergio Aguero dan Carlos Tevez.

5. Total 10 gol dari total 13 gol Tren Alexander Arnold bersama Liverpool semua tercipta di luar kotak penalti. Persentase mencapai 77 persen.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer