Sukses


Liga Inggris: Trio Gabriel di Arsenal Tidak Dipanggil Timnas Brasil untuk Persiapan Piala Dunia

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Brasil, Tite, tidak membawa trio Arsenal Gabriel Jesus, Gabriel Martinelli dan Gabriel Magalhaes menjelang pertandingan persahabatan pemanasan Piala Dunia.

Ketiga pemain tersebut telah menjadi bagian penting dari awal mengesankan Arsenal musim ini yang telah membawa mereka ke puncak Liga Inggris setelah enam pertandingan.

Tapi mereka tidak akan memainkan peran apapun dalam pertandingan uji coba jelang Piala Dunia melawan Ghana dan Tunisia pada bulan September.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Panggil Bek Terbaik Liga Italia Musim Lalu

Tite memasukkan striker Flamengo Pedro, yang merupakan pencetak gol terbanyak di Copa Libertadores musim ini dengan 12 gol, sebagai opsi penyerang baru untuk Brasil daripada Jesus yang tiga gol.

Brasil juga akan bereksperimen dengan dua bek baru yang dipanggil untuk pertama kalinya, Gleison Bremer dari Juventus dan Roger Ibaez dari Roma, tanpa menyisakan tempat bagi Gabriel.

Khusus Bremer, ini akan jadi pembuktiannya di depan Tite setelah musim lalu berstatus bek terbaik Liga Italia. Ia kini berseragam Juventus setelah diboyong dari Torino.

3 dari 5 halaman

Dani Alves dan Coutinho Juga Absen

Daftar pemain yang tidak dipanggil lainnya dalam skuad untuk pertandingan persahabatan terakhir Brasil sebelum skuad final Piala Dunia diumumkan adalah bek Dani Alves dan gelandang Philippe Coutinho. Sementara Martinelli, yang memiliki tiga gol musim ini, juga tidak ikut.

Alisson, Fabinho dan Roberto Firmino dari Liverpool semuanya telah dipilih seperti halnya pasangan lini tengah Manchester United Casemiro dan Fred. Ada juga tempat untuk penandatanganan £85 juta MU, Antony dan pembelian rekor klub West Ham Lucas Paqueta.

Bek tengah Chelsea Thiago Silva, gelandang Newcastle Bruno Guimares dan Richarlison dari Tottenham juga termasuk.

4 dari 5 halaman

Daftar Pemain Timnas Brasil

  • Penjaga Gawang: Alisson (Liverpool), Ederson (Manchester City), Weverton (Palmeiras)
  • Bek: Danilo, Alex Sandro, Gleison Bremer (semua Juventus), Alex Telles (Sevilla), Thiago Silva (Chelsea), Eder Militao (Real Madrid), Marquinhos (Paris Saint-Germain), Roger Ibaez (Roma)
  • Gelandang: Casemiro, Fred (Manchester United), Fabinho (Liverpool), Lucas Paqueta (West Ham), Bruno Guimares (Newcastle), Everton Ribeiro (Flamengo)
  • Penyerang: Neymar (Paris Saint-Germain), Richarlison (Tottenham), Roberto Firmino (Liverpool), Vinicius Junior, Rodrygo (keduanya Real Madrid), Antony (Manchester United), Raphinha (Barcelona), Matheus Cunha (Atletico Madrid), Pedro (Flamengo).
5 dari 5 halaman

Posisi Arsenal Saat Ini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer