Bola.com, Jakarta - Arsenal bertandang ke markas Brentford pada pekan kedelapan Liga Inggris 2022/2023 di Brentford Community Stadium, Minggu (18/9/2022) pukul 18:00 WIB. The Gunners berpeluang merebut kembali puncak klasemen yang untuk sementara diambil alih Man City.
Arsenal terakhir kali bertanding adalah melawan tuan rumah FC Zurich pada matchday 1 Liga Europa, 8 September lalu. Arsenal menang 2-1 berkat gol Marquinhos dan Eddie Nketiah.
Baca Juga
Advertisement
Setelah itu, dua pertandingan Arsenal berikutnya ditunda. Yang pertama adalah laga melawan Everton pada pekan ke-7. Yang kedua adalah laga melawan PSV Eindhoven di Liga Europa, yang seharusnya digelar tengah pekan kemarin.
Sementara itu, pertandingan terakhir Brentford adalah menjamu Leeds United pada pekan ke-6. Waktu itu, Brentford menang telak 5-2 melalui gol-gol Bryan Mbeumo dan Yoane Wissa, serta hattrick Ivan Toney.
Toney, yang sudah mengemas lima gol dan dua assist dalam enam penampilan di Premier League musim ini, adalah seorang pemain yang paling berbahaya buat Arsenal dalam laga ini.
Bagi Brentford, pemain Arsenal yang paling mereka waspadai adalah Gabriel Jesus, yang telah mengukir tiga gol dan tiga assist di liga musim ini.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Fakta Jelang Pertandingan
- Brentford tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di Premier League (M1 S2 K0).
- Brentford tak terkalahkan dalam 3 laga kandang terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0).
- Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 5 laga terakhir Arsenal di Premier League.
- Tak ada hasil seri dalam 18 laga tandang terakhir Arsenal di Premier League (M10 S0 K8).
Advertisement
Perkiraan Susunan Pemain
- Brentford (4-3-3): Raya; Henry, Mee, Jansson, Hickey; Ghoddos, Janelt, Jensen; Wissa, Toney, Mbeumo.
- Pelatih: Thomas Frank.
- Arsenal (4-2-3-1): Ramsdale; Zinchenko, Magalhaes, Saliba, White; Partey, Xhaka; Martinelli, Odegaard, Saka; Jesus.
- Pelatih: Mikel Arteta.
Link Live Streaming
Brentford vs Arsenal
Stadion: Brentford Community
Minggu, 18 September 2022
Kick-off: 18.00 WIB
Live Streaming: Vidio (klik di sini)
Advertisement