Bola.com, Jakarta - Premier League 2022/2023 baru berjalan selama 11 pekan. Namun, perjalanan musim ini sudah menyajikan pertandingan-pertandingan yang menarik.
Arsenal secara mengejutkan memimpin klasemen sementara Premier League 2022/2023 dengan raihan 27 poin. Adapun Nottingham Forest berada di dasar klasemen dengan koleksi enam poin.
Baca Juga
Advertisement
Pertandingan Premier League musim ini berlangsung menarik karena suguhan aksi berkelas dari para pemain. Khususnya yang berperan di lini tengah karena menampilkan aksi mengesankan berupa kualitas inidividu hingga umpan-umpan berkelas.
Lantas, siapakah gelandang-gelandang yang sejauh ini tampil mengesankan di Premier League 2022/2023? Berikut ini lima di antaranya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bruno Guimaraes (Newcastle United)
Bruno Guimaraes sekarang merupakan pemain kunci di lini tengah Newcastle asuhan Eddie Howe. Gelandang asal Brasil tersebut sudah menunjukka performa sangat bagus.
Bruno telah mencetak dua gol dan mencatatkan dua assist dalam delapan penampilan liga untuk Newcastle United musim ini. Dia membawa timnya ke posisi keenam di Premier League.
Jika mampu mempertahankan performanya, Bruno memiliki peluang besar untuk membela Brasil di Piala Dunia mendatang dan juga meloloskan Newcastle ke zona Eropa.
Advertisement
Bernardo Silva (Manchester City)
Bernardo Silva merupakan salah satu gelandang berbakat yang bermain di Premier League. Kehadirannya sangat bermanfaat bagi Manchester City.
Musim ini, Silva menunjukkan performa impresif. Pemain Portugal tersebut telah mencetak dua gol dan mencatatkan empat assist dalam 10 penampilan Premier League.
Pemain berusia 28 tahun itu menempati posisi ke-22 dalam ajang Ballon d'Or 2022 kemarin. Dia menjadi salah satu pemain kunci bagi tim asuhan Josep Guardiola musim ini.
Martin Odegaard (Arsenal)
Martin Odegaard tengah menikmati musim yang bagus bersama Arsenal. Dia adalah salah satu pemain The Gunners yang tampil menonjol pada musim ini.
Odegaard telah mencetak tiga gol dan mencatatkan dua assist dalam sembilan penampilan di liga musim ini. Performa apiknya membawa The Gunners ke puncak klasemen sementara.
Pemain berusia 23 tahun itu punya peran penting bagi The Gunners. Kreativitasnya sangat krusial bagi pasukan Mikel Arteta untuk menjadi penantang gelar Premier League.
Advertisement
James Maddison (Leicester City)
Leicester City terseok-seok di Premier League musim ini. Kendati demikian, James Maddison adalah salah satu pemain yang tampil cukup bagus untuk tim asuhan Brendan Rodgers.
Maddison telah mencetak lima gol dalam sembilan penampilan di Premier League musim ini. Gelandang asal Inggris tersebut menyumbang dua assist dari penampilannya tersebut.
Maddison merupakan sosok tak tergantikan di lini tengah Leicester. Pemain berusia 25 tahun tersebut diharapkan bisa mengeluarkan The Foxes dari zona degradasi.
Kevin De Bruyne (Manchester City)
Kevin De Bruyne bisa dibilang sebagai salah satu gelandang serang terbaik di Premier League. Kreativitasnya sangat penting bagi Manchester City.
Pemain internasional Belgia ini termasuk gelandang dengan performa terbaik di Premier League musim ini. Dia telah mencetak satu gol dan mencatatkan sembilan assist di liga.
De Bruyne berada di urutan ketiga dalam perebutan penghargaan Ballon d'Or tahun ini. Dia berpeluang besar membawa The Citizens merengkuh gelar juara pada musim ini.
Disadur dari: Bola.net (Aga Deta/Published 21/10/2022)
Advertisement