Sukses


Liga Inggris: Kevin De Bruyne Cetak Gol Indah untuk Man City, Pep Guardiola Minta Lebih

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memuji gol indah yang dicetak Kevin De Bruyne saat timnya mengalahkan Brighton & Hove Albion dengan skor 3-1, Sabtu (22/10/2022) malam WIB.

Dalam laga yang digelar di Etihad Stadium itu, Kevin De Bruyne mencetak gol dari luar kotak penalti pada menit ke-75. Gol indah De Bruyne itu melengkapi kemenangan 3-1 yang diraih oleh City.

Sebelumnya, City sudah mencetak dua gol melalui aksi Erling Haaland pada menit ke-22 dan 43'. Adapun gol hiburan Brighton & Hove Albion dibukukan oleh Leandro Trossard (53').

"Kevin bisa lebih baik lagi. Dia belum bermain pada level teratasnya," kata Pep Guardiola seperti dikutip BBC.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Belum Top Level

Manajer Pep Guardiola menyebut, Kevin De Bruyne belum bermain pada performa terbaiknya untuk Manchester City. Manajer asal Spanyolitu berharap, De Bruyne bisa meningkatkan penampilan.

"Dia memang mencetak gol yang fantastis, sebuah masterclass. Akan tetapi, dia tidak bermain dalam kondisi terbaiknya," ucap Pep Guardiola.

"Dia tahu itu. Saya berbicara dengannya, akan tetapi tidak harus memberitahunya. Itu belum sempurna," tegas Guardiola.

3 dari 5 halaman

Rapor De Bruyne

Gol ke gawang Brighton & Hove Albion menjadi yang kedua dicetak Kevin De Bruyne di Premier League 2022/2023. Jumlah itu dibukukan De Bruyne dalam 11 laga bersama Manchester City.

Selain itu, De Bruyne juga sudah mencetak sembilan assist di Premier League. Adapun di Liga Champions, pemain berusia 31 tahun itu sukses menyumbang dua assist dari tiga pertandingan.

Perjalanan musim ini memang masih panjang. Menarik untuk menyaksikan performa lanjutan dari De Bruyne.

4 dari 5 halaman

Liga Inggris Eksklusif di Emtek

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

5 dari 5 halaman

Klasemen Sementara Liga Inggris

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer